Maarten Paes Sebut Laga Lawan Arab Saudi dan Irak Jadi yang Terbesar: Kami Tak Boleh Terbebani

Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, menilai dua laga pada putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan menjadi pertandingan terbesar sepanjang sejarah tim Garuda.

Elara | MataMata.com
Senin, 06 Oktober 2025 | 15:00 WIB
Penjaga gawang Timnas Indonesia Maarten Paes mengikuti sesi latihan resmi jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (4/6/2025). Latihan tersebut sebagai persiapan jelang pertandingan melawan Timnas China pada Kamis (5/6/2025). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/app/nz (ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S)

Penjaga gawang Timnas Indonesia Maarten Paes mengikuti sesi latihan resmi jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (4/6/2025). Latihan tersebut sebagai persiapan jelang pertandingan melawan Timnas China pada Kamis (5/6/2025). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/app/nz (ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S)

Matamata.com - Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, menilai dua laga pada putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan menjadi pertandingan terbesar sepanjang sejarah tim Garuda.

Indonesia dijadwalkan menghadapi Arab Saudi pada Kamis (9/10) pukul 00.15 WIB, kemudian melawan Irak pada Minggu (12/10) pukul 02.30 WIB. Kedua laga yang digelar di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Arab Saudi itu menjadi penentu langkah Indonesia menuju Piala Dunia.

“Pertandingan yang besar. Saya pikir ini adalah pertandingan terbesar dalam sejarah negara ini. Namun, saya melihat salah satu pelatih di liga mengatakan bahwa terkadang Anda harus bermain untuk pertandingannya, bukan untuk momennya,” ujar Maarten, dikutip dari akun resmi FC Dallas, Senin.

Ia menekankan pentingnya menjaga fokus dan tidak terbebani oleh tekanan besar. “Saya pikir, kami sebagai sebuah tim, tidak boleh membuat diri kami terlalu terbebani. Dan, dengan itu, kita punya kesempatan yang besar untuk menang,” tambahnya.

Maarten baru saja pulih dari cedera yang membuatnya absen sejak Agustus lalu. Cedera itu membuatnya melewatkan dua laga FIFA Match Day melawan Taiwan dan Lebanon di Surabaya bulan lalu. Kini, ia tengah dalam perjalanan menuju Jeddah untuk bergabung dengan rekan-rekannya.

Sebelum berangkat, kiper berusia 27 tahun itu sempat kembali tampil bersama FC Dallas saat menghadapi LA Galaxy, Minggu (5/10), dalam lanjutan Major League Soccer (MLS) 2025 — penampilan perdananya setelah absen sembilan minggu.

“Merasa luar biasa. Iya, saya pikir pertandingan ini sudah saya tandai merah di agenda saya. Saya tahu ini sembilan minggu sejak cedera saya,” tuturnya.

Maarten sebelumnya sudah dua kali menghadapi Arab Saudi pada putaran ketiga kualifikasi. Ia tampil gemilang dengan menepis penalti dalam hasil imbang 1-1 di Jeddah pada September, serta mencatatkan clean sheet saat Indonesia menang 2-0 di Jakarta pada November.

Dari babak keempat ini, hanya dua tim teratas di setiap grup yang akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sementara, tim peringkat kedua akan melanjutkan perjuangan ke babak kelima, dan posisi ketiga dipastikan tersingkir. (Antara)

Baca Juga: Usai Pulang Haji, Afgansyah Reza Akui jadi Selektif Pilih Teman

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto menegaskan bahwa perguruan tinggi harus...

news | 14:30 WIB

Kementerian Kesehatan Brasil melaporkan adanya peningkatan jumlah korban yang mendapatkan perawatan medis akibat insiden...

news | 12:15 WIB

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menyatakan komitmennya untuk menindaklanjuti arahan Menko Polkam Jenderal TNI (Purn) ...

news | 10:15 WIB

Para nelayan di kawasan Pantai Baru dan Pantai Kuwaru, Desa Poncosari, Srandakan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DI...

news | 08:15 WIB

Polda Jawa Tengah melalui Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) kini menyediakan saluran pelaporan digital bernama Duma...

news | 06:00 WIB

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka bertolak ke Johannesburg, Afrika Selatan, pada Jumat (21/11), untuk menghadiri KTT...

news | 16:00 WIB

Bank Indonesia (BI) melaporkan kinerja likuiditas ekonomi atau uang beredar dalam arti luas (M2) pada Oktober 2025 menun...

news | 15:15 WIB

Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (IPK) Agus Harimurti Yudhoyono memastikan seluruh infrastruktur t...

news | 14:00 WIB

PT Taspen (Persero) memastikan akan mengelola dana rampasan kasus dugaan korupsi investasi fiktif senilai Rp883,038 mili...

news | 13:00 WIB

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan bahwa mantan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadi...

news | 12:31 WIB