Transformasi Jadi Parpol, Gerakan Rakyat Tegaskan Dukung Anies Baswedan di Pilpres

Ormas Gerakan Rakyat resmi deklarasi jadi partai politik. Ketua Umum Sahrin Hamid tegaskan dukungan untuk Anies Baswedan sebagai calon Presiden RI.

Elara | MataMata.com
Senin, 19 Januari 2026 | 07:00 WIB
Ketua Umum Gerakan Rakyat Sahrin Hamid (kedua kiri) bersama Anggota Kehormatan Anies Baswedan (tengah), Ketua Dewan Pakar Sulfikar Amir (kiri), Sekjen M. Ridwan (kedua kanan), dan Bendahara Umum Prita Subono (kanan) secara simbolik membuka Rakernas I 2026 Gerakan Rakyat di Jakarta, Sabtu (17/1/2026). Rakernas tersebut diisi dengan pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat periode 2025-2030 sekaligus penyampaian orasi kebangsaan dari Anies Baswedan dengan tema

Ketua Umum Gerakan Rakyat Sahrin Hamid (kedua kiri) bersama Anggota Kehormatan Anies Baswedan (tengah), Ketua Dewan Pakar Sulfikar Amir (kiri), Sekjen M. Ridwan (kedua kanan), dan Bendahara Umum Prita Subono (kanan) secara simbolik membuka Rakernas I 2026 Gerakan Rakyat di Jakarta, Sabtu (17/1/2026). Rakernas tersebut diisi dengan pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat periode 2025-2030 sekaligus penyampaian orasi kebangsaan dari Anies Baswedan dengan tema "Keadilan Ekologis: Kembalikan Hutan Indonesia". ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/bar

Matamata.com - Organisasi kemasyarakatan (Ormas) Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan diri bertransformasi menjadi partai politik.

Dalam pernyataan resminya, partai baru ini menegaskan komitmen tunggal untuk mengusung mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, sebagai calon Presiden Republik Indonesia di masa depan.

Ketua Umum Gerakan Rakyat, Sahrin Hamid, menyatakan bahwa sosok Anies merupakan ruh utama dari pergerakan partai tersebut.

“Kami menginginkan bahwa pemimpin nasional nanti, insyaallah, adalah Anies Rasyid Baswedan,” tegas Sahrin saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I 2026 Gerakan Rakyat di Jakarta, Minggu (18/1).

Sahrin menambahkan, identitas partai telah menyatu dengan sosok Anies. Hal ini dipertegas dengan pemberian Kartu Tanda Anggota (KTA) nomor urut 0001 kepada Anies Baswedan pada 17 Desember 2025 lalu.

“Sudah jelas arah perjuangan kita ke depan. Dalam kondisi apa pun, Anies Baswedan adalah Gerakan Rakyat dan Gerakan Rakyat adalah Anies Baswedan,” imbuhnya.

Mengenai legalitas organisasi, Sahrin menargetkan proses administrasi di tingkat negara akan rampung dalam waktu dekat. Partai Gerakan Rakyat membidik bulan Februari 2026 sebagai tenggat waktu untuk terdaftar secara resmi di Kementerian Hukum RI.

Untuk mencapai target tersebut, Sahrin menginstruksikan seluruh kader agar bekerja secara militan guna memenuhi syarat verifikasi partai politik yang ditetapkan undang-undang.

“Insyaallah kita mampu mendirikan Partai Gerakan Rakyat ini dan memenuhi seluruh syarat yang diminta oleh negara,” pungkas Sahrin optimistis. (Antara)

Baca Juga: Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Basarnas melanjutkan evakuasi pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung Senin (19/1) pagi menggunakan Helikopter Caracal ...

news | 06:30 WIB

Presiden Prabowo Subianto pimpin rapat terbatas bahas rencana geostrategi Indonesia bersama pimpinan TNI di Istana Merde...

news | 21:29 WIB

Partai Gema Bangsa resmi deklarasi dan menyatakan dukungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres 2029. Simak alasan Ketum Ah...

news | 21:25 WIB

Pemerintah China mengecam keras kesepakatan dagang terbaru antara Amerika Serikat dan Taiwan....

news | 14:15 WIB

Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) mengungkapkan bahwa sebanyak 33,2 persen dari total petugas haji tahun 1447 H/2026...

news | 13:00 WIB

Wakil Menteri Haji dan Umrah (Wamenhaj), Dahnil Anzar Simanjuntak, menegaskan bahwa pendidikan dan pelatihan (diklat) ca...

news | 12:00 WIB

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, meyakini keberadaan Sekolah Rakyat (SR) berbasis asrama menjadi instrumen...

news | 11:00 WIB

Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon menegaskan komitmen pemerintah untuk merevitalisasi Museum Situs Pasir Angin di Ka...

news | 10:15 WIB

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan bahwa negara akan memberikan gaji kepada para petani melalui s...

news | 09:15 WIB

Uni Eropa mendesak Israel untuk segera menghentikan proyek permukiman E1 di wilayah pendudukan Tepi Barat....

news | 08:00 WIB