Mengenal Kata 'Omon-omon' yang Disebut Prabowo Subianto, Bukan Omong-omong tapi Ada Arti Lainnya

Kata omon-omon sendiri menjadi trending di beberapa platform media sosial

Baktora | MataMata.com
Senin, 08 Januari 2024 | 16:10 WIB
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto menyebut kata 'omon-omon' dalam debat capres di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024). (YouTube/KPU RI)

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto menyebut kata 'omon-omon' dalam debat capres di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024). (YouTube/KPU RI)

Matamata.com - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto menjadi sorotan setelah membalas cecaran Anies Baswedan dalam debat ketiga di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024). Anies bahkan memulai kritikannya di awal debat capres baru saja di mulai.

Namun hal itu ditanggapi Prabowo dengan bantahan, bahkan Ketum Gerindra ini sempat melemparkan kata 'omon-omon'. Lantas apa arti omon-omon sendiri?.

Jika mengacu dari suku kata dan konteks pembicaraan Prabowo Subianto di debat capres, omon-omon sendiri mengacu pada kata omong-omong. Artinya hal itu berkaitan bahwa tidak bisa orang hanya berbicara tanpa memiliki fakta yang konkret.

Namun dalam arti lain, omon-omon itu juga memiliki arti lain di belahan bumi lain. Jika mengacu pada website penerjemah otomatis, omon-omon adalah bahasa Uzbekistan.

Arti dari omon-omon sendiri adalah jaga keselamatan jika diubah ke dalam bahasa Indonesia. Dengan begitu, pernyataan Prabowo soal 'omon-omon' selaras dengan tema pada debat capres semalam yakni pertahanan dan keamanan untuk mencapai keselamatan negara.

Kata omon-omon sendiri menjadi trending di beberapa platform media sosial, termasuk di Twitter. Kata yang tiba-tiba mencuat dari Prabowo sendiri bahkan tak jarang dijadikan meme.

Terlepas dari kata omon-omon yang disebutkan Prabowo Subianto, debat ketiga yang menghadirkan tiga cawapres ini lebih menarik di dua debat sebelumnya.

Kontraksi antara paslon nomor urut 1 dan 2 cukup intens dan membuat panas Istora Senayan malam itu. Bahkan para pendukung masing-masing paslon juga ikut tersulut dan menambah riuh debat.

Hal itu juga yang membuat moderator mengingatkan para pendukung untuk menjaga kondusifitas selama debat berlangsung.

Melihat penampilan tiga paslon sendiri, Prabowo Subianto yang digadang-gadang mengusai jalannya debat menyusul tema yang dibahas, justru tak begitu baik. Serangan kecil Anies Baswedan dituding membuyarkan konsentrasinya.

Baca Juga: Kampanye Anies Baswedan di Bengkulu Langgar Aturan, KPU Berikan Sanksi?

Tak hanya itu, berbicara masalah data, Prabowo Subianto mengaku tak bisa menunjukkan data ketika Ganjar Pranowo menantang dengan data yang ia miliki untuk dibantah.

Debat capres tersebut justru banyak dikuasai Ganjar Pranowo. Berbekal data yang justru tak bisa disanggah Prabowo, capres nomor urut 3 justru lebih terlihat digdaya dibanding 2 paslon lainnya.

Berbeda dari debat pertama yang juga diikuti tiga capres tersebut, Anies Baswedan justru yang tampil lebih prima dibanding Ganjar dan Prabowo.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tegaskan penguatan Rupiah ke Rp16.780 bukan cuma karena terpilihnya Thomas Djiwandono, tapi ...

news | 15:30 WIB

Kemendes PDT ajak warga awasi pemanfaatan Dana Desa 2026. Cek di sini nomor hotline, WhatsApp, dan cara lapor jika temuk...

news | 15:00 WIB

DPR resmi setujui 8 poin reformasi Polri dalam Rapat Paripurna. Kedudukan Polri ditegaskan tetap di bawah Presiden dan b...

news | 14:48 WIB

Dirjen Minerba ESDM ungkap penertiban tambang ilegal di Indonesia jadi penyebab utama lonjakan harga timah dunia hingga ...

news | 10:19 WIB

Presiden Prabowo Subianto akan meresmikan penerimaan tiga pesawat tempur Rafale pertama TNI AU di Pekanbaru. Simak detai...

news | 09:15 WIB

TNI AD berhasil merampungkan jembatan Bailey di Langkat, Sumatera Utara, untuk memulihkan akses transportasi warga yang ...

news | 08:15 WIB

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa memastikan aduan pengusaha terkait hambatan investasi dan pungli akan ditangani serius melal...

news | 07:00 WIB

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengonfirmasi hadir sebagai saksi dalam sidang kasus korupsi tata kelola minyak mentah yan...

news | 06:15 WIB

Wamenhaj Dahnil Anzar menyebut 170 ribu jamaah haji 2026 masuk kategori risiko tinggi (risti). Petugas haji dituntut mem...

news | 20:07 WIB

Wapres Gibran Rakabuming Raka meminta mahasiswa UKSW menguasai AI, blockchain, dan coding untuk hadapi tantangan global ...

news | 19:59 WIB