Muzani Bangga Prabowo Berperan dalam Upaya Perdamaian IsraelPalestina

Ketua MPR RI Ahmad Muzani menyampaikan rasa bangganya atas peran Presiden RI Prabowo Subianto dalam proses perdamaian antara Israel dan Palestina yang berlangsung di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Mesir.

Elara | MataMata.com
Rabu, 15 Oktober 2025 | 14:00 WIB
Ketua MPR RI Ahmad Muzani memberikan kuliah umum di Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, Aceh, Rabu (15/10/2025). (ANTARA/HO-MPR RI)

Ketua MPR RI Ahmad Muzani memberikan kuliah umum di Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, Aceh, Rabu (15/10/2025). (ANTARA/HO-MPR RI)

Matamata.com - Ketua MPR RI Ahmad Muzani menyampaikan rasa bangganya atas peran Presiden RI Prabowo Subianto dalam proses perdamaian antara Israel dan Palestina yang berlangsung di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Mesir.

Dalam kuliah umum di Universitas Syiah Kuala, Aceh, Rabu (15/10), Muzani menegaskan bahwa Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan Palestina. Ia menyebut, komitmen Indonesia untuk mewujudkan perdamaian dunia terus disuarakan di berbagai forum internasional.

“Yang kita ikut bergembira, bangga dan senang dalam proses perdamaian itu, pemimpin Indonesia Presiden Prabowo terlibat di dalam proses bersejarah ini. Presiden Prabowo mendapat pujian berkali-kali dari Presiden Amerika Trump,” ujar Muzani dalam keterangan tertulis di Jakarta.

Muzani menjelaskan, sejak dilantik pada 20 Oktober 2024, Presiden Prabowo telah menunjukkan komitmennya untuk memperjuangkan kemerdekaan Palestina. Sikap itu kembali ditegaskan di hadapan para pemimpin dunia dalam Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

“Bahwa Presiden Prabowo membela Palestina di berbagai pidatonya itu karena bagian dari kewajiban kita sebagai sesama bangsa Muslim untuk membantu meringankan beban Gaza,” kata Muzani.

“Di situ Presiden menegaskan bahwa Indonesia tidak akan mengakui Israel jika Palestina belum merdeka sebagai negara yang bebas dari penjajahan. Ini adalah sikap tegas Presiden Prabowo yang disampaikan di banyak kesempatan,” sambungnya.

Lebih lanjut, Muzani menyoroti pentingnya persatuan nasional sebagai syarat utama bagi kemajuan suatu bangsa. Ia menilai banyak negara di Timur Tengah terjebak dalam konflik akibat perpecahan internal sehingga kesulitan membangun negaranya.

“Kita lihat juga di banyak negara Timur Tengah yang berkonflik itu terjadi karena tidak adanya persatuan sehingga akibat perang itu, mereka tidak bisa melaksanakan pembangunan,” ujarnya.
Muzani pun mengajak seluruh mahasiswa dan masyarakat untuk menjaga keharmonisan dan persatuan bangsa.

“Tidak ada pembangunan tanpa persatuan. Kontribusi Aceh terhadap bangsa Indonesia tidaklah kecil. Marilah kita terus berbuat baik untuk rakyat, bangsa, dan negara. Adik-adik teruslah belajar dan membaca karena dengan membaca kita bisa memahami banyak literasi yang menambah wawasan kita sehingga para mahasiswa dan mahasiswi Syiah Kuala bisa berinovasi berkreasi dalam rangka membangun negeri,” tutupnya. (Antara)

Baca Juga: Strategi Bermain Game Mobile Tanpa Khawatir Anggaran

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Proses transisi Kemenag ke Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) capai 90%. Simak perubahan nama kantor daerah dan kepas...

news | 14:15 WIB

Seskab Teddy Indra Wijaya mengajak umat Islam jadikan peringatan Isra Mikraj 1447 H sebagai momentum refleksi kualitas i...

news | 13:15 WIB

KPK dalami dugaan aliran uang dari biro travel haji kepada Ketua PBNU Aizzudin Abdurrahman terkait korupsi kuota haji Ke...

news | 12:00 WIB

Timnas Futsal Indonesia siap hadapi Tajikistan dan Jepang dalam uji coba tertutup jelang Piala Asia Futsal 2026. Cek jad...

news | 09:30 WIB

Mensesneg Prasetyo Hadi menyatakan RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing masih wacana. Simak penjelasan p...

news | 08:15 WIB

Wamenhaj Dahnil Anzar memulangkan 6 calon petugas haji 2026 karena tidak jujur soal riwayat penyakit TBC dan ginjal. Kes...

news | 07:00 WIB

Presiden Prabowo Subianto meminta koreksi desain IKN dengan menambah embung dan sensor panas untuk antisipasi karhutla. ...

news | 06:00 WIB

Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan melakukan kunjungan resmi ke Inggris (Britania Raya) pada pekan depan. Kunjungan i...

news | 16:17 WIB

Menteri Luar Negeri Denmark, Lars Lokke Rasmussen, memberikan peringatan keras bahwa setiap upaya Amerika Serikat (AS) u...

news | 16:10 WIB

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, menargetkan pembangunan ratusan rumah susun (rusun) sub...

news | 15:00 WIB