Mayang Pede Bandingkan Harga Baju Miliknya dengan Nagita Slavina: Kamu Cuma Rengginang

Geger Mayang bandingkan baju miliknya dengan Nagita Slavina.

Yulia Rosdiana Putri | MataMata.com
Sabtu, 05 Agustus 2023 | 22:12 WIB
Mayang liburan di Singapura (instagram)

Mayang liburan di Singapura (instagram)

Matamata.com - Sejak memutuskan untuk terjun ke dunia hiburan, Mayang, adik mendiang Vanessa Angel memang semakin sering melakukan sesi live di Instagram. Selain itu, ia semakin sering memamerkan setiap aktivitas yang dilakukannya di media sosial.

Seperti baru-baru ini, diunggah ulang oleh akun Instagram @lambe_turah pada Sabtu (5/8/2023), Mayang tengah mengadakan sesi live. Sembari memamerkan senyumannya yang manis, Mayang mencoba untuk membacakan beberapa komentar di Instagram.

Hanya saja, tiba-tiba saja, ada seseorang di dalam ruangan yang sama dengannya memberikan komentar soal pakaian apa yang sedang dipakai. Saking senangnya, komentar yang diberikan itu ternyata membuat Mayang menjadi tersenyum.

Pasalnya, orang yang wajahnya tidak diperlihatkan itu membawa-bawa nama istri dari Raffi Ahmad, Nagita Slavina saat itu. Orang tersebut mencoba membandingkan pakaian yang dipakai oleh Mayang dengan yang dipakai oleh Nagita Slavina.

Sumber Kekayaan Nagita Slavina (instagram/raffinagita1717)
Nagita Slavina (instagram/raffinagita1717)

"Kayak Nagita Slavina," kata seseorang tersebut yang disambut senyuman oleh Mayang.

Tampaknya tak hanya Mayang yang merasa bahagia dengan komentar tersebut, orang yang ada di belakangnya pun merasakan hal yang sama. Sang Ayah, Doddy Sudrajat merasa ikut senang sampai memberikan HP kepada Mayang.

Bukan tanpa alasan, Doddy Sudrajat ternyata ingin menunjukkan bukti bahwa Mayang bisa dibandingkan dengan Nagita Slavina. Pasalnya, baju yang dipakai oleh Mayang konon memiliki harga yang mahal sehingga dibandingkan dengan Nagita Slavina.

Kemudian, Mayang mengambil HP yang disodorkan oleh Doddy Sudrajat yang kini ada di sampingnya. Sembari memegang HP sambil menunjukkan seperti apa penampilan dari kaos mahal yang sedang dikenakannya dengan bukti yang nyata.

Meski baik Mayang maupun Doddy Sudrajat merasa bangga dengan penampilan dengan mengenakan kaos mahal tersebut, beda halnya dengan netizen. Tak sedikit yang malah menghujat balik Mayang karena membawa nama Nagita Slavina.

Mayang liburan di Singapura (instagram)
Mayang liburan di Singapura (instagram)

"Dibandingin sama outfit nagita Slavina kamu cuma remukan rengginang Mayang," ujar netizen.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Pamer Mayang Pakai Kaos Mirip Axl Rose Seharga Rp5 Juta: Nagita Slavina Aja Kalah

"Jepit rambut Nagita Slavina tertawa melihat ini lol ," tambah yang lain.

"Orang kaya dari lahir sama orang kaya baru emang beda," sindir dari lainnya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB

Momen ulang tahun aktris Natasha Rizky yang jatuh pada awal Mei 2025 menjadi sorotan publik setelah mantan suami sekalig...

seleb | 08:39 WIB