Batal di SUGBK, Slank Gelar Konser Secara Live Streaming

Jangan kecewa dulu, Slank bakalan tetap gelar konser kok!

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Selasa, 31 Desember 2019 | 19:06 WIB
Slank merilis album baru yang ke-23 berjudul Slanking Forever. [Revi C Rantung/Suara.com]

Slank merilis album baru yang ke-23 berjudul Slanking Forever. [Revi C Rantung/Suara.com]

Matamata.com - Konser HUT ke-36 yang rencananya akan dihelat bertepatan pada malam pergantian tahun, Selasa (31/12/2019) batal dilaksanakan sebab alasan yang belum jelas. Rencananya, konser itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Namun bagi Slanker atau penggemar Slank tak perlu bersedih. Pasalnya, band yang beranggotakan Bimbim (drum), Kaka (vokal), Abdee (gitar), Ridho (gitar) dan Ivanka (bass) tetap akan menggelar konser. Namun, konser tersebut akan digelar Slank dan bisa dinikmati melalui video streaming di channel YouTube resmi Slank.

Kabar itu disampaikan sendiri oleh Bimbim melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram resmi Slank, @slankdotcom.

"Sampai ketemu di New Year Slanking Party di channel YouTube-nya Slank. Acara ini bukan digelar di Geng Potlot, jadi saksikan bersama keluarga di rumah," kata Bimbim.

Dari informasi yang disampaikan, konser ini akan dimulai sekitar pukul 20.00 WIB. Slank sendiri tak menyebut dari mana mereka akan tampil. Tapi Bibim menegaskan sebelumnya kalau konser ini tidak digelar di markas mereka, Geng Potlot.

Tapi rupanya, konser live streaming ini sepertinya tak mampu mengobati kekecewaan para Slankers yang batalkan menonton idolanya tampil di SUGBK nanti malam. Melalui berbagai komentar, Slankers mengaku kecewa.

Slank (Sumarni/Suara.com)
Slank (Sumarni/Suara.com)

"Konser kok online, kecewa," kata pemilik akun @hmihznn.

"Kalo bukan Potlot terus di mana? Pliss kalo cuma live di HP mah nonton Youtube slank yang lain juga banyak," ujar pemilik akun @ilhamhdht.

"Nggak seru nggak ngerock sedih...," timpal pemilik akun @choirulrojai. (Ferry Noviandi)

Baca Juga: Konser Slank saat Malam Pergantian Tahun di GBK Batal!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB