Ramai Fans Mengeluh, Spotify Down Saat Taylor Swift Rilis Album Terbaru

Spotify down saat Taylor Swift merilis album terbaru, Midnights.

Jum'at, 21 Oktober 2022 | 15:55 WIB
Taylor Swift (Instagram/@taylorswift)

Taylor Swift (Instagram/@taylorswift)

Matamata.com - Penyanyi asal Amerika Serikat, Taylor Swift baru saja merilis album terbarunya yang bertajuk Midnights pada Jumat (21/10/2022). Pada saat yang sama, banyak penggemar yang menyampaikan keluhan di Twitter.

Sebagian besar dari Swifties (nama fans Taylor Swift) mengeluhkan kondisi Spotify yang tidak mendukung. Hal ini lantaran Spotify langsung down dan tidak bisa dibuka.

Tentu saja hal ini membuat mereka merasa kecewa dan kesal. Ditambah dengan kemurahan hati Taylor Swift untuk menepati janjinya dan langsung merilis semua single terbaru.

Melansir dari laman berita BGR.in, saat album Midnights dirilis, beberapa aplikasi Spotify tidak bisa dibuka. Tak hanya di perangkat Android, namun juga dengan iOS.

Sementara yang lainnya berhasil membuka aplikasi namun kesulitan untuk mendengarkan musik. Akhirnya, mencoba untuk keluar masuk akun dan hasilnya tetap sama.

Tak hanya itu, diduga ada masalah terkait koneksi internet yang berkaitan dengan layanan streaming musik Spotify ini.

Walaupun kuota internet masih ada, beberapa lagu tidak dapat diakses apalagi didengarkan oleh pengguna. Sontak, beberapa pengguna sekaligus fans Taylor Swift mengeluhkan hal ini di Twitter. 

"Apakah ini hanya terjadi padaku atau Spotify memang sedang bermasalah," tulis akun Twitter @averagekpopslut pada Jumat (21/10/2022).

Sementara di sisi lain, ada yang memberikan sudut pandang berbeda. Seorang pengguna Twitter mengatakan bahwa masalah bukan ada pada album Taylor Swift, melainkan aplikasi Spotify.

Baca Juga: 'Kita cuma Punya Ayah', Pesan Rizky Febian untuk Putri Delina Bikin Netizen Mewek

"Bukan rilis album Midnights Taylor Swift yang membuat Spotify bermasalah," tulis pemilik akun @_kathryanderson.

Terkait masalah ini, belum ada konfirmasi yang diberikan oleh pihak Spotify. Namun ada dugaan bahwa Spotify tengah melakukan proses pemadaman besar-besaran, tak hanya di wilayah Amerika Serikat.

Video yang Mungkin Anda Sukai:

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB