Gadis 10 Tahun Diduga Diperkosa Kepsek hingga Tukang Sapu, Hotman Paris Turun Tangan Senggol Kapolda

Hotman Paris dikenal sebagai pengacara papan atas yang kerap menolong kasus viral terutama yang melibatkan rakyat kecil.

ade wismoyo | Rena Pangesti
Rabu, 07 September 2022 | 20:22 WIB
Kasus Viral yang DIbantu Hotman Paris. (Instagram/hotmanparisofficial)

Kasus Viral yang DIbantu Hotman Paris. (Instagram/hotmanparisofficial)

Matamata.com - Hotman Paris Hutapea lagi-lagi turun tangan mengeluarkan kepiawaiannya di bidang hukum untuk membantu masyarakat yang tertimpa musibah. Kali ini Hotman diminta membantu kasus dugaan pemerkosaan yang dialami bocah 10 tahun di Medan, Sumatera Utara.

Korban diduga diperkosa oleh beberapa oknum dewasa di sekolah. Mereka diantaranya kepala sekolah (kepsek), staf administrasi hingga tukang sapu.

"Ada kasus baru mengharukan, Inilah anak kecil umur 10 tahun yang diduga diperkosa oleh berbagai orang," kata Hotman Paris Hutapea di Instagram, Rabu (7/9/2022).

Baca Juga: Raffi Ahmad Hadiahkan Town House Buat Merry Sang Asisten, Penampakannya Bikin Bengong

Kepada Hotman, ibunda korban, Imela, membeberkan kronologi yang menimpa putrinya.

Peristiwa bermula saat si tukang sapu menghampiri korban. Bocah tersebut kemudian diberikan serbuk putih.

Pengacara Hotman Paris Hutapea usai menjalani pemeriksaan di Satlantas Polrestro Jakarta Utara, Minggu, [5/10/2014]. [Suara.com/Ismail]
Pengacara Hotman Paris Hutapea usai menjalani pemeriksaan di Satlantas Polrestro Jakarta Utara, Minggu, [5/10/2014]. [Suara.com/Ismail]

"Dipaksa minum, mulutnya dilakban terus kakinya diikat," kata Imelda.

Baca Juga: Sule Luruskan Ucapan soal Tak Butuh Perempuan: Gue Masih Ada Anak-anak

Setelah itu, sang anak digendong dan dibawa ke gudang. Di ruangan tersebut ternyata sudah ada oknum pimpinan sekolah yang menunggu.

"Dan akhirnya terjadilah.. pelecehan. Menurut keterangan anak ibu, dia diperkosa berulang-ulang? Berganti-ganti?" kata Hotman Paris bertanya.

Imelda mengiyakan pertanyaan Hotman tersebut. Ia mengingat pelecehan yang terjadi pada anaknya terjadi dua kali.

Baca Juga: Video Lawas Aliando Syarief Benarkan Baju Terbuka Prilly Latuconsina Viral, Netizen Baper

Imelda sebenarnya sudah melaporkan kejadian ini pada September 2021. Berawal dari Poltabes Medan dan kemudian dilimpahkan ke Polda Sumatera Utara.

Hotman Paris kemudian meminta Kapolda Sumatera Utara membantu untuk mengusut kasus ini.

"Bapak Kapolda Sumatera Utara tolong minta perhatian, sudah dilaporkan sejak September 2021 oleh ibu Imelda. Tapi sampai hari ini belum ada tersangka," kata Hotman Paris.

Baca Juga: Al Ghazali Rayakan Ultah usai Putus Cinta, Dipanggil 'My Love' oleh Sosok Gadis Cantik Berjilbab

Berita Terkait

TERKINI

"Security kita gatau Ardhito Pramono pak, kalau kamu Dhani Dewa 19 mungkin security kita tau," tulis sebuah akun.
viral | 14:24 WIB
Ayah David Ozora membagikan foto terbaru sang anak.
viral | 19:33 WIB
Syabda Perkasa Belawa (21 tahun) dalam kecelakaan di tol Pemalang.
viral | 12:24 WIB
Benarkah kabar Dedi Mulyadi akan melamar Desy Ratnasari?
viral | 13:43 WIB
"Ngerusak foto," cuit Kaesang Pangarep menyertakan emoji tangan memohon.
viral | 12:12 WIB
Mario Dandy juga ramai diberitakan tidak bayar jalan tol.
viral | 12:09 WIB
Bukan orang sembarangan, suami Chagii Amelia berprofesi sebagai pengusaha di bidang otomotif.
viral | 15:59 WIB
Ajudan Pribadi tengah tersandung kasus penipuan.
viral | 13:24 WIB
Jika bukan buat gaya-gayaan, lantas apa alasan sebenarnya Mario Dandy pakai sepatu branded?
viral | 14:37 WIB
Ustaz Tile mempersunting perempuan cantik bernama Nia Komalasari.
viral | 08:44 WIB
Tampilkan lebih banyak