Viral Diduga 'Surat Cinta' Suami untuk Maudy Ayunda: Menikahi Oppa yang Sesungguhnya

'Surat cinta' Jesse Choi untuk Maudy Ayunda bikin netizen baper!

Yohanes Endra | MataMata.com
Minggu, 22 Mei 2022 | 20:38 WIB
Maudy Ayunda (Instagram/maudyayunda)

Maudy Ayunda (Instagram/maudyayunda)

Matamata.com - Maudy Ayunda diduga menikah dengan Jesse Choi, rekan kuliahnya di Stanford University. Gara-gara itu, nama Maudy Ayunda langsung menjadi Trending Twitter setelah kabar pernikahannya terungkap.

Pembahasan yang ramai diperbincangkan ialah terkait tulisan Jesse Choi di akun Medium miliknya. Rupanya Maudy Ayunda merupakan salah satu alasan Jesse Choi akhirnya memutuskan pindah ke Jakarta.

Jesse Choi pindah ke Jakarta pada November 2021. Kemudian pada 9 Februari 2022, Jesse Choi yang lahir di Korea dan tumbuh di Amerika berbagi alasannya pindah ke Jakarta .

"Pada akhirnya ada 4 alasan untuk pindah: cinta, pertumbuhan, kebanggaan, dan kesempatan. Pada hari pertama saya di GSB (Stanford), saya bertemu dengan gadis Indonesia yang luar biasa," tulis Jesse Choi.

Diungkap Jesse Choi, Maudy Ayunda adalah sosok yang memiliki hati besar untuk negaranya. Maudy Ayunda juga mendorong Jesse Choi untuk 'lebih global'.

Sosok Diduga Suami Maudy Ayunda. (Instagram)
Sosok Diduga Suami Maudy Ayunda. (Instagram)

"Kami mulai berkencan cukup awal, dan setelah menjalani turbulensi sekolah bisnis, COVID, dan keadaan pribadi bersama, kami merasa tak terpisahkan," lanjut Jesse Choi.

Kehadiran Maudy Ayunda membuat kehidupan Jesse Choi semakin terberkati. "Kita serupa, tetapi berbeda dalam semua hal yang benar," jelas Jesse Choi.

Sebelum memutuskan untuk sama-sama tinggal di Jakarta, Maudy Ayunda dan Jesse Choi sempat melalui diskusi panjang. "Jadi kami memutuskan bahwa kebersamaan adalah hal yang tidak bisa dinegosiasikan," tutur Jesse Choi.

'Surat cinta' Jesse Choi untuk Maudy Ayunda tersebut menjadi pembahasan warga Twitter yang mengaku terbawa perasaan alias baper. "Menikahi oppa yang sesungguhnya," komentar akun @uccm***.

"Definisi cowok fiksi ya," sahut akun @periwink***. So sweet," kata akun @talytaku***.

Baca Juga: Dikira Afgan, Sosok Diduga Suami Maudy Ayunda Bikin Heboh: Spek Syurga!

"Barusan baca beberapa tulisan Jesse Choi yang 'diduga' jadi calon suami Maudy Ayunda di medium. He really have the positive vibe tho," tulis akun @rafika***.

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB