Dorce Prihatin dengan Berita Ayus dan Nissa Sabyan: Jangan Menghakimi!

Dorce Gamalama meminta publik untuk tidak menghakimi kabar perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 20 Februari 2021 | 10:12 WIB
Dorce Gamalama dan Nissa Sabyan (Kolase Instagram)

Dorce Gamalama dan Nissa Sabyan (Kolase Instagram)

Matamata.com - Publik sedang dihebohkan dengan kabar perselingkuhan Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan. Berita itu sampai juga ke telinga Dorce Gamalama.

Presenter hits itu mengaku prihatin dengan kabar cinta terlarang yang sedang panas diperbincangkan itu. Namun karena Ayus dan Nissa belum memberikan klarifikasi, Dorce meminta masyarakat untuk meredam prasangka karena menurutnya masih simpang siur.

"Saya prihatin berita yang luar biasa, yang selama ini kita agung-agungkan, kita banggakan yaitu Nissa Sabyan dengan Ayus. Tapi itu kan beritanya masih simpang siur, apa iya apa tidak," kata Dorce dalam video yang diunggahnya ke Instagram semalam (19/2/2021)

Dorce meminta publik untuk tidak menghakimi Nissa dan Ayus. Tak lupa dia berpesan pada istri Ayus, Ririe Fairus supaya selalu diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menjalani hidup. 

"Tapi kalau ini benar, kita pun juga tidak boleh menghakimi. Biarlah mereka mengklarifikasi, mereka sudah sejauh mana. Dan khususnya untuk istrinya Ayus, semoga diberikan kekuatan, kesabaran menjalani hidup ini," kata Dorce Gamalama.

Dorce Gamalama (Instagram/@dg_kcp)
Dorce Gamalama (Instagram/@dg_kcp)

"Dan tentunya tidak sempurna iman seseorang kalau belum diuji. Mudah-mudahan di ujian kalian bertiga ini selalu diringankan oleh Allah," lanjutnya.

Postingan Dorce Gamalama ini pun dikomentari netizen. Mereka setuju dengan Bunda Dorce kalau sebaiknya tidak langsung menghakimi.

"Benar sekali bunda, orang hanya bisa menghakimi tanpa tau duduk permasalahannya," kata netizen.

"Yang terlihat baik belum tentu itu baik bun dan yang terlihat buruk belum itu buruk," kata yang lainnya.

Baca Juga: Heboh Diduga Panggilan Sayang Ayus dan Nissa Sabyan, Video Ini Jadi Sorotan

Ayus Sabyan dan istri (kiri) - Nissa Sabyan (kanan). (Instagram)
Ayus Sabyan dan istri (kiri) - Nissa Sabyan (kanan). (Instagram)

Diketahui Fadhila Nova membenarkan perselingkuhan musisi Ayus Sabyan dengan Nissa Sabyan. Nova yang merupakan adik dari Ayus mengungkap bahwa sang kakak dan Nissa langung minta maaf saat pertama kali ketahuan main serong.

Kabarnya istri Ayus, Eri Fitriyah alias Ririe Fairus, pertama kali mengendus adanya perselingkuhan sejak 2019. Ririe Fairus bahkan telah mendaftarkan gugatan cerai terhadap Ayus Sabyan ke Pengadilan Agama Jakarta Utara pada akhir Januari lalu.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Bandit adalah film action-crime-drama terbaru yang debut di JAFF 2025, menampilkan kisah kelam penuh ketegangan tentang ...

seleb | 22:12 WIB

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB