Pernah Duet dengan Ariel NOAH, Christie Debut Lewat Lagu Seribu Kali Cinta

Saat duet dengan Ariel NOAH di ajang SCTV Awards 2020, nama penyanyi Christie langsung mencuri perhatian.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 06 Februari 2021 | 15:30 WIB
Penyanyi Christie [dokumentasi pribadi]

Penyanyi Christie [dokumentasi pribadi]

Matamata.com - Penyanyi yang pernah duet dengan Ariel NOAH, Christie Hartono akhirnya meluncurkan single perdana bertajuk Seribu Kali Cinta. Puluhan ribu netizen di YouTube telah menyaksikan video klip dari putri mantan Presdir Microsoft Indonesia ini. 

Terungkap lewat keterangan di kanal YouTube Christie Hartono, Seribu Kali Cinta mengisahkan tentang perasaan seseorang. Jatuh cinta setiap hari kepada pasangan dan tak ingin pisah hingga lanjut usia.

Bukan hanya netizen yang merespons positif lagu Christie Hartono ini, melainkan juga dari penyanyi papan atas Indonesia. Turut mengomentari debut perempuan yang pernah bekerja di label Rich Brian ini ada Rossa, Vidi Aldiano hingga Titi DJ.

"Aku terharu," kata Rossa usai mendengarkan lagu Seribu Kali Cinta.

"Gampang diikutin lagunya. Jadi pengin sing along," ujar Titi DJ.

"Buat kalian yang lagi bucin, bucinnya cocok nih buat jadi soundtrack," imbuh Prilly Latuconsina.

"Aduh melodi depannya gue suka. Enak banget. Bagus banget, gue udah jarang denger penyanyi kayak alto gitu," puji Vidi Aldiano.

Penyanyi Christie di video klip lagu "Seribu Kali Cinta". [dokumentasi pribadi]
Penyanyi Christie di video klip lagu "Seribu Kali Cinta". [dokumentasi pribadi]

Diketahui saat duet dengan Ariel NOAH di ajang SCTV Awards 2020, November lalu, nama penyanyi Christie langsung mencuri perhatian. Suara timbre yang dimiliki Christie membuat Ariel NOAH kepincut.

Duet dengan Ariel NOAH diakui Christie menjadi tonggak sejarah dalam karier bermusiknya. Pengalaman itu membuatnya kian bersemangat dalam bermusik juga diakui olehnya. 

"Ariel, David dan Lukman memberikan banyak sekali masukan untuk performance aku. Baik dari sisi teknis maupun persiapan mental. Mereka adalah salah satu sosok mentorku," ujar Christie, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.

Baca Juga: Agnez Mo Naksir Ariel NOAH? Melly Goeslaw: Suara Hati Ini Memanggil Namamu

Kini, Christie pun memperkenalkan lagu terbarunya berjudul "Seribu Kali Cinta". Lagu yang berkisah tentang seseorang yang selalu merasa jatuh cinta setiap hari kepada pasangannya ini diciptakan Pika Iskandar. 

"Seribu Kali Cinta" menjadi diksi yang pas sebagai ungkapan tekad untuk memberikan cinta abadi dari seseorang kepada pasangan atau belahan jiwanya.

"Saya menyebut lagu ini bagai Love at first sound. Melodinya lembut, namun menampilkan unsur pop ballad yang penuh dengan kekuatan," ujar Christie.

Lagu ini diakui Christie memiliki makna yang sangat personal baginya. "Beberapa bulan lalu, saya mendampingi Oma yang baru kehilangan Opa setelah hidup berdampingan selama lebih 50 tahun. Sewaktu mendengarkan lirik lagu ini pertama kalinya, makna dari tekad untuk memberikan cinta abadi sangat menyentuh hati saya," tutur Christie.

Christie Hartono di video klip Seribu Kali Cinta [YouTube]
Christie Hartono di video klip Seribu Kali Cinta [YouTube]

Sementara Pika Iskandar sendiri mengakui kalau lagu "Seribu Kali Cinta" terinspirasi oleh kisah cinta pak Habibie dan ibu Ainun. "Tidak semua orang bisa dan punya kesempatan untuk bisa bertemu dengan belahan jiwa dan saling memberikan cinta abadi hingga lanjut usia seperti mereka," ucap Pika Iskandar di tempat yang sama.

Bahwa lagu ini ditulis dengan proses imbuhan basic music selama dua jam saja diungkap olehnya.  "Lumayan cepat, karena lagu ini saya tulis ketika sedang jatuh cinta dengan seseorang dan memutuskan untuk memberikan komitmen lebih jauhya itu dengan wanita yang sekarang menjadi istri saya," papar Pika.

Meski ini merupakan single perdananya, tapi Christie Hartono sendiri kerap tampil duet dengan penyanyi Indonesia untuk cover lagu. Christie Hartono juga pernah duet dengan Jaz, Mawar Eva serta Titi DJ selain Ariel NOAH. Hits barat serta lagu dari idol K-Pop juga piawai dilantunkannya. 

Terbilang sebagai pendatang baru di industri musik, Christie Hartono bukan sosok sembarangan. Ayahnya, Sutanto Hartono merupakan mantan Senior Vice President Sony Music Entertainment. Tentu saja jiwa musik begitu lekat dengan Christie Hartono.

Penyanyi Christie [dokumentasi pribadi]
Penyanyi Christie [dokumentasi pribadi]

Bisa dibilang nggak kaleng-kaleng juga lingkungan pertemanan penyanyi lulusan University Stanford California ini. Princess Syahrini adalah sosok yang terbilang dekat dengannya.  Istri Reino Barack itu itu pernah mengantarkan Christie ke Stanford. Mereka juga menghabiskan waktu dengan wisata kuliner bersama.

Video klip lagu "Seribu Kali Cinta sudah bisa ditonton pada channel Youtube Christie OFCL dan juga bisa diunduh di seluruh platform musik digital sejak 4 Februari 2021. 

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB