Mulan Jameela (Suara.com/Novian)
Matamata.com - Penyanyi sekaligus anggota DPR Mulan Jameela sepertinya sudah tak sabar menanti kebebasan suaminya, musisi Ahmad Dhani.
Ini disampaikan Mulan Jameela lewat Insta Stroy-nya beberapa jam lalu.
![Curhat Mulan Jameela jelang kebebasan Ahmad Dhani. [Instagram]](https://media.matamata.com/thumbs/2019/12/29/12374-curhat-mulan-jameela-jelang-kebebasan-ahmad-dhani-instagram/o-img-12374-curhat-mulan-jameela-jelang-kebebasan-ahmad-dhani-instagram.jpg)
Dalam unggahannya, Mulan posting lagu berjudul Mama Im Coming Home yang dipopulerkan penyanyi legendaris Ozzy Osbourne.
Persis di bawah postingannya, Mulan tuliskan kerinduannya bertemu dengan Ahmad Dhani.
"Cant wait my honey baby @ahmaddhaniofficial," tulis Mulan Jameela.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani dijadwalkan bebas dari Rutan Cipinang pada Senin (30/12/2019) sekira pukul 10.00 WIB.
Ribuan pendukung rencananya akan konvoi menyambut kebebasan Ahmad Dhani dari Rutan Cipinang.
Sedangkan Mulan Jameela dikabarkan absen dalam aksi penyambutan kebebasan Ahmad Dhani.
Baca Juga: Mulan Jameela Gagal Jemput Ahmad Dhani Bebas, Kenapa Ya?