Jadi Band Penutup Big Bang 2019, Sheila On 7 Tampil Atraktif Meski Hujan

Meski hujan deras, Sheila On 7 tetap semangat menampilkan yang terbaik.

Kamis, 02 Januari 2020 | 09:37 WIB
Penampilan Sheila On 7 di acara Big Bang Festival Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (1/1). [Suara.com/Alfian Winanto]

Penampilan Sheila On 7 di acara Big Bang Festival Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (1/1). [Suara.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Pada Rabu (1/1/2020) malam, band Sheila On 7 menjadi band penutup di acara Big Bang 2019, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat

Duta, Eros, Adam dan Brian tetap tampil seperti biasanya meski kawasan Kemayoran diguyur hujan deras. Seolah tak ingin kalah dari hujan yang turun. band asal Jogja itu terlihat apik di atas panggung.

Penonton yang menunggu penampilan Sheila On 7 bahkan rela hujan-hujanan beberapa menit sebelum Duta dan kawan-kawan naik panggung.

Duta pun menyampaikan rasa terimakasihnya kepada penonton yang tetap semangat menyaksikan penampilan Sheila On 7 meski Jiexpo diguyur hujan.

"Selamat malam Jakarta, semoga kalian semua di sana baik-baik aja. Terima kasih Sheila Gank yang udah hadir malam ini , walau hujan di tengah-tengah kita," kata Duta menyapa para penggemarnya.

"Mari sama-sama kita doain semua mudah-mudahan teman-teman di Jakarta selamat semuanya. Semoga bisa melewati semuanya dengan baik," lanjutnya.

Para  penonton dan Sheilagank menikmati aksi panggung Sheila on 7 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Rabu (1/1)
Para penonton dan Sheilagank menikmati aksi panggung Sheila on 7 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Rabu (1/1)

Pihak PT Expo Indonesia selaku promotor acara Big Bang, Indra mengaku jumlah penonton malam di hari terakhir menjadi yang terbanyak.

"Penonton hari ini yang terbanyak dsri 12 hari. Total tadi saya lihat ada 60 ribu sore tadi, dan ini masih terus bertambah," kata Indra selaku President Director PT Expo Indonesia.

Sheila On 7 menjadi penutup gelaran Big Bang Jakarta 2019 sekaligus menjadi puncak dari para penampil Big Bang 2019 yang sudah berlangsung selama 12 hari.

Baca Juga: Gandeng Eross Sheila On 7, ROKET Luncurkan Album Baru

Setelah sukses di Jakarta, rencananya Big Bang akan digelar di kota Surabaya pada pertengahan tahun 2020. Pihak penyelenggara sedang mempersiapkan line up artis untuk dibawa ke Surabaya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Skala penyelenggaraan juga diperluas demi mengakomodasi antusiasme penonton yang semakin besar....

life | 21:23 WIB

Opera Jawa akan diputar dalam format orisinalnya, yaitu rol seluloid 35mm....

life | 21:15 WIB

Konflik antara Aqilla dan Yumna kembali menjadi inti cerita Air Mata di Ujung Sajadah 2....

life | 12:23 WIB

Melanjutkan kisah pertamanya, AMDUS 2 mengungkap perjalanan Aqilla (Titi Kamal), sang ibu kandung yang masih berjuang de...

life | 12:43 WIB

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antar perantau Minang sekaligus wujud nyata dukungan terhadap perkembangan indust...

life | 12:34 WIB

Acara nonton bareng berlangsung meriah dan dipenuhi antusiasme tinggi dari berbagai kalangan....

life | 14:25 WIB

Beauty Beyond Boundaries jadi langkah Onthemove untuk terus mendukung industri kreatif local....

life | 19:08 WIB

Mau tampil stylish tapi tetap hemat? Jangan khawatir, sekarang banyak tas wanita lokal yang berkualitas premium! Yuk, si...

life | 11:05 WIB

Tumbal Darah bukan hanya sekadar kisah tentang ritual setan....

life | 07:30 WIB

AMDUS 2 hadir dengan cerita yang lebih dalam, lebih emosional, dan menjanjikan intensitas yang dua kali lipat menyayat h...

life | 13:59 WIB