Khawatir Kolesterol Tinggi, Zaskia Adya Mecca Giat Olahraga

Berkat rajin olahraga, Zaskia Adya Mecca kini juga mengalami penurunan berat badan.

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Minggu, 13 Oktober 2019 | 08:33 WIB
Zaskia Adya Mecca [Revi C Rantung/Suara.com]

Zaskia Adya Mecca [Revi C Rantung/Suara.com]

Matamata.com - Zaskia Adya Mecca terlihat berbeda dari biasanya. Istri sutradara Hanung Bramantyo itu nampak lebih kurus.

Rupanya Zaskia Adya Mecca belakangan tengah rajin berolah raga. Salah satu alasannya, bintang sinetron Para Pencari Tuhan itu memiliki masalah kolesterol yang cukup tinggi.

"Kenapa kurusan? Karena aku olahraga. Pertama aku tahu, koleterol aku tinggi. Setahun lalu aku cek kolesterol, ternyata kolesterol aku 315," kata Zaskia Adya Mecca, saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (12/10/2019).

"Padahal aku nggak kelebihan berat badan, aku nggak makan yang aneh-aneh. Cuma aku nggak pernah gerak, nggak pernah olahraga," sambung Zaskia Adya Mecca.

Khawatir dengan kolestrerolnya, Zaskia Adya Mecca pun mulai rajin berolah raga. Dalam beberapa bulan, perempuan 32 tahun itu pun merasakan manfaatnya. Selain tubuh lebih segar dan terlihat langsing, kolesterolnya juga turun.

"Seumur-umur aku nggak pernah ngejalanin olahraga. Aku coba olahraga, akhirnya nemu ada yang nyaman. Jadi tadinya cuma hanya nurunin kolesterol dapat bonus banyak. Berat badan turun, aku menjadi lebih bahagia, happy banget," tutur  Zaskia Adya Mecca.

Zaskia Adya Mecca bersama Hanung Bramantyo dan dua anaknya. [Instagram]
Zaskia Adya Mecca bersama Hanung Bramantyo dan dua anaknya. [Instagram]

Zaskia Adya Meccac mengaku memilih olahraga jumping jon. Jenis olahraga ini pun membuat Zaskia Adya Mecca ketagihan untuk menjalaninya.

"Jadi aku (sekarang) kecanduan olahraga. Olahraga yang tadinya mau ngejalanin seminggu sekali, sekarang seminggu lima kali. Sehari nggak olahraga kaya ada yang kurang," ujar Zaskia Adya Mecca. (Revi Cofans Rantung)

Baca Juga: Makam BJ Habibie Jadi Tempat Selfie Warga, Zaskia Adya Mecca Beri Tanggapan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Massive Music mengarahkan fokusnya pada efisiensi yang didorong oleh teknologi dan data....

life | 12:06 WIB

Cari HP game terbaik untuk pengalaman main yang lancar dan seru? Temukan HP game terbaik dengan performa tangguh hingga ...

life | 14:43 WIB

Samsara menjadi film dengan nominasi terbanyak dan memimpin dengan tiga nominasi....

life | 17:24 WIB

Cherrypop kembali membawa semangat eksplorasi dengan merilis total 20 jajaran musisi/band terkurasi yang akan mengisi pa...

life | 17:11 WIB

Youth Economics Summit (YES) 2025, digelar oleh Suara.com dan CORE Indonesia, mengusung tema The New Economy Generation:...

life | 16:17 WIB

Bagi Naura, Lampu Jalan bukan hanya lagu, tapi juga surat cinta untuk diri sendiri....

life | 10:10 WIB

Pelaksanaan ARTJOG tiga tahun ke depan mengusung tema besar Ars Longa yang berarti Seni itu Panjang....

life | 10:40 WIB

Sampai Titik Terakhirmu merangkum sebuah warisan cinta yang begitu dekat dengan kehidupan banyak orang....

life | 15:51 WIB

Skala penyelenggaraan juga diperluas demi mengakomodasi antusiasme penonton yang semakin besar....

life | 21:23 WIB

Opera Jawa akan diputar dalam format orisinalnya, yaitu rol seluloid 35mm....

life | 21:15 WIB