Momen Ahmad Dhani Belanja di Pasar Blok M (YouTube/AHMAD DHANI DALAM BERITA)
Matamata.com - Ahmad Dhani berbagi aktivitasnya yang tak jauh berbeda dengan masyarakat kebanyakan. Meski dikenal sebagai musisi kenamaan, Ahmad Dhani ternyata lebih suka belanja di pasar sekaligus bertemu Mulan Jameela untuk makan siang bersama.
Seperti apa momen Ahmad Dhani belanja di pasar Blok M sekaligus menyantap makan siang di sana? Simak potret-potretnya berikut ini.
1. Ahmad Dhani mengunjungi pasar Blok M untuk membeli jas. Rupanya Dhani memilih jas di pasar Blok M agar bisa menambahkan namanya di saku dengan cara dijahit bordir.
2. Jas warna hitam langsung menarik perhatian Ahmad Dhani. Saat berbelanja, Dhani juga memakai kaos hitam dengan tulisan Dewa19, band yang dibentuknya dan masih eksis hingga sekarang.
3. Selain untuk menambahkan namanya dengan jahitan bordir, Ahmad Dhani suka membeli jas di pasar karena harganya yang murah. Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Dhani hanya mengeluarkan uang sebesar Rp150 ribu saja.
4. Ahmad Dhani pun tak perlu menunggu lama untuk memakai jas dengan namanya tertulis di bagian saku. Penjual menjanjikan akan menyelesaikan jas pesanan Ahmad Dhani dalam waktu hanya satu hari.
5. Meski dikenal sebagai musisi legenda, Ahmad Dhani tak membutuhkan pengawalan khusus saat berkunjung ke pasar Blok M. Tampak hanya seorang asisten menemani Ahmad Dhani serta satu lagi pegawainya bertugas merekam.
6. Ahmad Dhani juga menikmati kuliner di pasar Blok M. Ayam goreng dengan sambal yang merakyat jadi pilihan Ahmad Dhani untuk makan siang.
7. Rupanya Mulan Jameela juga makan di pasar Blok M saat istirahat kerja bareng staf. Seperti diketahui, istri Ahmad Dhani tersebut kini menjabat sebagai anggota DPR RI.
8. Seusai makan siang, Ahmad Dhani melanjutkan berbelanja. Namun ayah lima anak itu tak tampak mampir ke satu toko pun.
Baca Juga: Lirik Lagu VolKno - TREASURE
9. Ahmad Dhani lantas mengakhiri momen belanja serta makan siangnya di pasar Blok M. Penampilan Ahmad Dhani yang santai membuatnya tidak begitu dikenali.
10. Namun ketika hampir sampai di parkiran, sejumlah orang mulai mengenali Ahmad Dhani dan meminta foto. Mantan suami Maia Estianty tersebut tampak ramah melayani ajakan para penggemarnya untuk berfoto bersama.
Itu dia berbagai momen Ahmad Dhani belanja di pasar Blok M. Sederhana banget ya! Bagaimana pendapatmu?