Nathalie Holscher dan Sule (YouTube/Luna Maya)
Matamata.com - Hari Raya Idul Adha sebentar lagi tiba. Beberapa artis mulai berburu hewan kurban baik sapi maupun kambing untuk disembelih di hari raya nanti.
Tak mau kalah dengan rekan-rekan artis seperti Baim Wong dan Ria Ricis, Nathalie Holscher juga membagikan momen seru saat ia dan beberapa karyawannya memilih sapi untuk dijadikan hewan kurban di peringatan Idul Adha tahun ini.
Nathalie pun mengaku bahwa dirinya baru pertama kali membeli hewan kurban semenjak menjadi mualaf. Ia juga menyebut akan menyerahkan sapi kurban atas nama dirinya sendiri, Adzam dan juga para karyawan.

"Ini kurban pertama guys, jadi kita hitung dari keluarga, ibunya, aku, Adzam, terus paling sama mbak-mbak," ujar Nathalie Holscher.
"Kalau satu ini buat berapa orang sih, aku kan mualaf jadi nggak tahu," lanjutnya.
"Tujuh orang," ucap si penjual sapi.
Nathalie lantas menyebut satu per satu karyawan yang namanya masuk dalam daftar orang yang berkurban.
"Kalau 7 orang berarti karyawan karyawan aku masuk semua, Mbak Wati masuk, Mbak Eva masuk, yang pegang kamera masuk, aku, adzam, terus satu lagi siapa ya, oh Mahes, masya Allah," ucap Nathalie.

Melihat video tersebut, para netizen lantas menuliskan beragam komentar. Mereka mengaku kagum pada Nathalie. Namun ada jug yang menyentil Sule yang dinilai tak mencari Nathalie usai dikabarkan keluar dari rumah.
"Semoga istikomah bunda terlepas dari masalah yang sedang melanda," ujar salah satu netizen.
Baca Juga: Victor Agustino Bahagia Dijodoh-jodohkan dengan Ayu Ting Ting: Siapa yang Gak Mau Kan?
"Ini suaminya nggak nyariin istrinya apa ya?" komentar salah seorang netizen, "Akang nggak dikasih nama? Akang sih nggak nyariin bunda, jadi rame kan," sahut netizen lain.