Cinta Laura Pilih Adopsi Ketimbang Lahirkan Anak, Alasannya Ngagetin!

Ketimbang melahirkan anak, Cinta Laura lebih memilih untuk mengadopsi anak.

Kamis, 19 Agustus 2021 | 07:32 WIB
Cinta Laura (Instagram/@claurakiehl)

Cinta Laura (Instagram/@claurakiehl)

Matamata.com - Artis cantik Cinta Laura Kiehl mengungkap alasannya enggan mempunyai anak. Cinta Laura sendiri yang menyampaikan hal tersebut dalam video yang diunggah The Hermansyah A6 di YouTube belum lama ini.

"Aku suka melihat fakta. Dunia kita sangat over populasi, terlalu banyak manusia yang tinggal di dunia ini," kata Cinta Laura.

Ketimbang melahirkan anak, Cinta Laura lebih memilih untuk mengadopsi anak. Dia menilai hal tersebut jauh lebih baik.

Cinta Laura saat merilis single perdananya, "Caliente" di Jakarta, Jumat (22/11/2019). [Angga Boedhijanto/Suara.com]
Cinta Laura saat merilis single perdananya, "Caliente" di Jakarta, Jumat (22/11/2019). [Angga Boedhijanto/Suara.com]

"Kenapa aku harus melahirkan satu manusia lagi kalau aku bisa mengadopsi anak yang sekarang nggak punya siapa pun yang menjaga mereka. Nggak punya siapa pun menyayangi mereka," tutur Cinta Laura.

"Banyak anak-anak di luar sana yang terlantar. Aku mau membantu mereka," sambungnya lagi.

Penyanyi Cinta Laura saat acara perilisan single terbarunya berjudul "Caliente" di Kantor Sony Music Indonesia, Jakarta, Jumat (22/11). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Penyanyi Cinta Laura saat acara perilisan single terbarunya berjudul "Caliente" di Kantor Sony Music Indonesia, Jakarta, Jumat (22/11). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Cinta Laura bahkan belum kepikiran saat disinggung soal menikah. Dia masih menikmati kehidupannya yang sekarang. "Pikiran aku belum sampai itu. Keinginan belum ada," beber Cinta Laura.

Ditambah terkait masalah ini, dia juga bahagia keluarganya tidak terlalu banyak menuntut. Justru ibunya memberikan dukungan penuh.

Cinta Laura (Youtube.com)
Cinta Laura (Youtube.com)

"Orangtua aku itu amazing, dia bilang Cinta nggak apa-apa kalau nggak cepet nikah dan nggak punya anak," ucap Cinta Laura menirukan omongan ibunya. "Itu menunjukkan mamah aku sangat sayang sama aku," imbuhnya.

Hanya saja, bisa jadi keinginannnya itu berubah di masa depan ditegaskan oleh pemain Target ini. Tapi untuk saat ini, Cinta Laura konsisten akan pemikirannya.

"Aku sangat open untuk suatu hari ingin punya keluarga sendiri. Tapi itu bukan sekarang. Karena aku ngerasa secara energi, ambisi, keinginan hidup, aku nggak di atas (usia) 17 tahun," tandas Cinta Laura lantas tertawa.

Baca Juga: Masker Cinta Laura saat Rayakan HUT RI Disorot, Faktanya Terungkap

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB

Momen ulang tahun aktris Natasha Rizky yang jatuh pada awal Mei 2025 menjadi sorotan publik setelah mantan suami sekalig...

seleb | 08:39 WIB