Bantu Keluarga Terdampak Corona, Nikita Mirzani Beri Sembako ke 500 KK

Nikita Mirzani kembali ulurkan tangan untuk membantu masalah virus corona.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Selasa, 31 Maret 2020 | 17:45 WIB
Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

Matamata.com - Usai membantu tenaga medis, Nikita Mirzani berencana membagikan sembako kepada masyarakat kurang mampu yang terkena dampak pandemi virus corona (Covid-19).

"Kayaknya Niki sekarang mau kasih sembako," kata Nikita Mirzani di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (30/3/2020).

Rencanya bantuan sembako itu akan dibagikan Niki sapaan akrabnya, untuk 500 kepala keluarga. Pasalnya pandemi virus corona (Covid-19) ini berdampak pada perekonomian, khususnya masyrakat kurang mampu.

"Kemarin kita ngomong sekitar 500 kepala keluarga, ini yang orang kurang mampu. Karena dampaknya ke orang-orang yang kurang mampu juga kan, kayak ojol terus pekerja-pekerja," jelasnya.

Tak hanya memberikan donasi kepada tenaga medis sebagai garda terdepan, pemeran Comic 8 ini berinisiatif meringankan beban masyarakat kecil yang terkena dampak virus Corona (Covid-19).

Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

"Jadi ternyata gara-gara virus Corona ini banyak yang kena PHK dadakan, jadi ya membantunya sebisa Niki saja," ucap Nikita Mirzani.

Sebelumnya, Nikita Mirzani telah lebih dulu membagi-bagikan alat pelindung diri (APD) untuk paramedis, yang tengah berjuang melawan virus corona. Kini, bantuan itu pun sudah sampai ke rumah sakit yang dituju. (Evi Ariska)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Bandit adalah film action-crime-drama terbaru yang debut di JAFF 2025, menampilkan kisah kelam penuh ketegangan tentang ...

seleb | 22:12 WIB

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB