Deddy Corbuzier Rilis Buku Buat Generasi Millennial

Peduli pendidikan di luar sekolah, Deddy Corbuzier persembahkan buku Millennial Power untuk generasi millenial.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Minggu, 09 Februari 2020 | 13:07 WIB
Deddy Corbuzier (Instagram @mastercorbuzier)

Deddy Corbuzier (Instagram @mastercorbuzier)

Matamata.com - Presenter Deddy Cobuzier baru saja merilis buku barunya, Millennial Power. Buku itu dibuat untuk memotivasi para generasi Millennial agar hidupnya lebih sukses di masa depan.

"Sekolah tidak pernah memberikan sebuah asuransi sukses, sekolah tidak mengajarkan tentang hidup, sekolah mengajarkan bahwa pelajaran olahraga adalah festnya adalah berapa besar lapangannya, bukan main bolanya," kata Deddy saat dijumpai di kawasan Matraman, Jakarta Timur, Sabtu (8/2/2020).

Pemilik nama lengkap Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo mengungkapkan alasannya meluncurkan buku tersebut guna membantu pengetahuan anak dari pelajaran di luar sekolah.

"Sekolah tidak pernah mengajarkan anak untuk bisa mandiri, kenapa ada PR (pekerjaan rumah) Kalau saya yakin bahwa gurunya ngajarinnya enggak bagus, makanya dibuatkan PR. Maka dari itu saya buatkan buku ini," ungkap Deddy Cobuzier.

Deddy Corbuzier Ketemu Uya Kuya di Amerika (instagram.com/mastercorbuzier)
Deddy Corbuzier Ketemu Uya Kuya di Amerika (instagram.com/mastercorbuzier)

Bapak satu anak ini menuturkan soal pendidikan memang tak dipungkiri sangat penting. Namun dia berpendapat bahwa sekolah tidak terlalu penting kalau tidak dibarengi dengan pengetahuan lainnya.

"Nah kalau ditanya sekolah penting atau tidak? Sekolah penting untuk sosialisasi, untuk tau ilmu-ilmu dasar. Tapi sekolah penting nggak untuk sukses? Nggak," tutur Deddy Corbuzier.

"Makanya kita banyak kok dengar-dengar cerita ada anak lulusan SD bisa bikin pesawat, sekolahnya di mana? Ya di internet. Mungkin akan lebih baik lagi ketika nanti mulai ada sekolah online," sambungnya lagi. (Herwanto)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB

Saksikan dinamika keluarga yang relatable dibalut komedi dan drama yang menguras emosi, kini sudah di seluruh bioskop In...

life | 14:38 WIB