Irish Bella Siap Sumbangkan Pakaian Lamanya Usai Berhijab!

Irish Bella sudah mantap berhijab.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Senin, 16 September 2019 | 07:27 WIB
Irish Bella dan Ammar Zoni [MataMata.com/Sumarni]

Irish Bella dan Ammar Zoni [MataMata.com/Sumarni]

Matamata.com - Mengenai nasib pakaian-pakaian lamanya, artis Irish Bella akhirnya angkat bicara. Maklum, istri Ammar Zoni itu kini sudah memutuskan berhijab.

"Iya nanti kita akan ada acara sih, acara amal Insya Allah," kata Irish Bella di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, Minggu (15/9/2019).

Di tempat yang sama, suaminya, Ammar Zoni pun turut menimpali. Dia memastikan pakaian Irish Bella akan disumbangkan kepada orang-orang yang membutuhkan.

Rencananya, sejoli yang menikah pada 28 April 2019 itu akan sekaligus mengadakan acara penggalangan dana.

Irish Bella dan Ammar Zoni di kawasan Cinere, Depok, Minggu (21/7/2019). [Yuliani/Suara.com]
Irish Bella dan Ammar Zoni di kawasan Cinere, Depok, Minggu (21/7/2019). [Yuliani/Suara.com]

"Kalau waktunya tepat nanti kami pengin bikin acara penggalangan dana amal, insya Allah baju lama kita sumbangkan," ujar Ammar Zoni.

Terlepas dari itu, Irish Bella juga mengaku tidak khawatir kehilangan banyak job setelah mengenakan hijab. Dia bilang urusan rezeki sudah diatur Tuhan.

"Rezeki kan udah diatur cuman kadar kita mau nyari dengan halal atau haram," kata Irish Bella.

Seperti diketahui, Irish Bella berhijab semenjak dua pekan lalu. Hal itu terungkap pertama kali lewat vlognya bareng Ammar Zoni di YouTube. [Sumarni]

Baca Juga: Irish Bella Mantap Berhijab, Ammar Zoni: Nggak Ada Cowok Bisa Cipika Cipiki

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB