Ratna Sarumpaet Ultah, Atiqah Hasiholan Tumpengan di Rutan

Ibunda Atiqah Hasiholan, Ratna Sarumpaet ultah ke-70 hari ini (16/7/2019).

Selasa, 16 Juli 2019 | 16:16 WIB
Atiqah Hasiholan (Yuliani/MataMata.com)

Atiqah Hasiholan (Yuliani/MataMata.com)

Matamata.com - Ratna Sarumpaet ulang tahun yang ke-70 hari ini, Selasa (16/7/2019). Berbeda dari yang sudah-sudah, ulang tahun kali ini ibu Atiqah Hasiholan itu merayakannya di rumah tahanan Polda Metro Jaya ditemani anak cucunya.

Sekira pukul 15.00 WIB, salah seorang putri Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan datang bersama anaknya, Salma. Sementara kakak dan suami Atiqah, Rio Dewanto dikabarkan menyusul.

"Oh cuma tumpengan biasa, kan buat pak polisi juga, tumpengan aja. Kakak saya bawa kue ulang tahun," kata Atiqah Hasiholan saat di Polda Metro Jaya, Selasa (16/7/2019).

Tak ada permintaan kado khusus yang diminta Ratna Sarumpaet di ulang tahunnya kali ini. Menurut Atiqah Hasiholan, ibunya kini telah lelah dan lebih pasrah.

"Dia (Ibu) sih bilang sudah capek aja deh, pengin fokus nyelesain bukunya aja di sisa terakhir ini," jelas Atiqah Hasiholan.

Terdakwa kasus dugaan penyebaran berita bohong atau hoaks penganiayaan Ratna Sarumpaet menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (11/7). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Terdakwa kasus dugaan penyebaran berita bohong atau hoaks penganiayaan Ratna Sarumpaet menjalani sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (11/7). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Tak ada kado spesial yang dibawa Atiqah Hasiholan. Menurutnya, kehadiran keluarga menemani hari lahir sang ibu adalah hal spesial. Terpenting ia mendoakan selalu untuk ibunya. "Ya (doanya) bahagia sehat terus," tutur Atiqah Hasiholan.

Ratna Sarumpaet sebelumnya divonis dua tahun penjara atas kasus penyebaran berita bohong yang menjeratnya, Kamis (11/7/2019). Vonis tersebut lebih rendah dari tuntutan jaksa, yakni enam tahun penjara.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB