Mantan Istri Datang ke Ulang Tahun Ibu, Aamir Khan Diduga Lagi Mabuk: Padahal Islam

Muka merah Aamir Khan di ulang tahun ibu bikin salfok netizen.

Muhammad Azy Aminullah | MataMata.com
Rabu, 14 Juni 2023 | 16:00 WIB
Aamir Khan dan mantan istri, Kiran Rao, di ulang tahun ibunda (Instagram/@iampratibhasingh)

Aamir Khan dan mantan istri, Kiran Rao, di ulang tahun ibunda (Instagram/@iampratibhasingh)

Matamata.com - Mantan Istri Datang ke Ulang Tahun Ibu, Aamir Khan Diduga Lagi Mabuk: Padahal Islam.

Setelah wara-wiri di sejumlah hajat orang, artis Bollywood Aamir Khan kali ini menggelar hajat sendiri kecil-kecilan.

Ibunda Aamir Khan, Zeenat Hussain, berulang tahun yang ke-89 pada Selasa (13/6/2023) kemarin. Dia pun menggelar acara hajatan di rumah.

Acara ulang tahun ibunda Aamir Khan dihadiri oleh sejumlah nama seperti Nikhat dan Farhat Khan, hingga penyanyi Pratibha Singh Baghel.

Di samping itu, mantan istri Aamir Khan yang kedua bernama Kiran Rao juga turut hadir di acara ulang tahun Zeenat Hussain.

Lewat akun Instagram pribadinya, Pratibha Singh Baghel membagikan momen perayaan ulang tahun ibunda Aamir Khan.

"Jadi sore ini terlihat seperti ini di rumah Aamir Khan," tulis Pratibha Singh Baghel, dikutip dari akun Instagram @iampratibhasingh pada Rabu (14/6/2023).

Dalam kesempatan itu, Pratibha Singh Baghel menilai ulang tahun ibunda Aamir Khan terasa sangat berkesan dan hangat.

"Merayakan ualng tahun ibunya Aamir yang ke-89. Rasa cinta, kehangatan, dan berkat yang kami terima tidak tertandingi," pungkasnya.

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian tampak salah fokus dengan muka Aamir Khan yang dianggap kelewat merah.

Baca Juga: Diminta Berhenti Merokok, Shah Rukh Khan Malah Beri Balasan Menohok: Jangan Sesumbar!

"Mukanya Aamir merah banget," tulis seorang netizen. "Kayak habis mabuk," ujar netizen lain. "Padahal agamanya Islam, kok mabuk-mabukan?" ucap netizen yang lainnya.

Untuk informasi tambahan, Aamir Khan sebelumnya wara-wiri ke hajatan orang seperti pernikahan anak sutradara Vikram Bhatt pada Minggu (11/6/2023).

Selain itu, Aamir Khan rupanya juga menghadiri hajatan lain yakni pernikahan aktor Madhu Mantena-Ira di hari yang sama.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB