World
Tangmo Nida Ditemukan Meninggal di Sungai, Ibu Mengaku Terima Uang Rp 13 Miliar
Ibu dari Tangmo Nida mengatakan akan menerima uang kompensasi dari Por atas kematian putrinya.

Matamata.com - Kabar meninggalnya Nida Patcharaveerapong alias Tangmo Nida masih menjadi teka teki. Hingga saat ini, penyebab aktris Thailand tersebut meninggal dunia di Sungai Chao Praya belum diketahui secara pasti.
Di tengah situasi rumit tersebut, ibu Tangmo Nida membuat pernyataan mengejutkan.

Ibu Tangmo Nida yang bernama Panida Siriyuthayothin memaafkan dua lelaki yang bersama mendiang anaknya, tepat di saat kejadian nahas terjadi pada 24 Februari 2022.
Dalam wawancara di program Hone Krasae di TV Channel 3, Panida telah memberikan maaf kepada Tanupat "Por" Lerttaweewit, pemilik speedboat. Lainnya adalah Phaiboon "Robert" Trikanjananun yang mengemudi perahu tersebut.
Panida memberikan maaf lantaran Por menghubunginya terus menerus untuk meminta maaf. Si pemilik speedboat juga mau bertemu dengan ibu Tangmo Nida guna mengucapkan maaf secara langsung.

Pada awalnya, Panida marah dengan Por. Namun karena lelaki ini terus minta maaf dan berjanji akan merawatnya, emosi itu pun mereda.
"Dia (Por) berjanji untuk merawatku sebaik (Tang) Mo (menjagaku)," kata Panida dikutip dari Bangkok Post, Sabtu (5/3/2022).
Selain itu, Panida juga mengatakan akan menerima uang kompensasi dari Por atas kematian putrinya. Jumlahnya pun sesuai perhitungan honor sang aktris.
"Katakanlah jika Mo memperoleh 1 juta Baht (Rp 439 juta) dari serial Tv dan dia akan hidup 30 tahun lagi," kata Panida.

Maka jika nilai itu diakumulasikan, uangnya bisa mencapai Rp 13 miliar. Inilah harga atas kompensasi yang akan diterima Panida.
"Ini belum termasuk dari pendapatan yang hilang dari (pekerjaannya) sebagai model," kata ibu dari artis berumur 37 tahun tersebut.
Sementara untuk Robert si pengemudi perahu, Panida memaafkannya karena telah menemani Por menemui dirinya.

Namun Panida membantah memberikan pengampunan kepada dua orang itu karena uang kompensasi.
"Aku memaafkannya karena secara konsisten mencoba menghubungiku. Dia tahu aku terluka," kata Panida.
Tangmo Nida dikabarkan jatuh dari perahu yang ditumpangi pada 24 Februari 2022. Dua hari kemudian, jenazahnya ditemukan di dekat dermaga Pibulsongkram 1. Sang ibu pun tak percaya jika putrinya meninggal akibat kecelakaan.
Hot Video
Berita Terkait

Berita Terkini

5 Film Vicky Kaushal yang Keren dan Wajib Ditonton, Suami Katrina Kaif Ulang Tahun ke-34
Aktor Bollywood Vicky Kaushal ulang tahun, simak beberapa filmnya yang recommended banget!

Britney Spears Terpukul Hebat usai Alami Keguguran
Britney Spears terpukul usai kehilangan bayi yang dikandungnya di awal kehamilan.

Suhana Khan Debut Film Pertama, Shah Rukh Khan Kirim Pesan Manis: Tetap Jadi Diri Sendiri
Shah Rukh Khan kirim pesan manis untuk Suhana Khan.

Shah Rukh Khan Diburu Kru Film DUNKI untuk Selfie Bareng: Ini Mimpi Kami
Kegiatan Shah Rukh Khan di lokasi syuting menuai sorotan publik.

Sinopsis Jayeshbhai Jordaar, Film India Terbaru Ranveer Singh yang Tayang di Bioskop Hari Ini
Ranveer Singh kembali dengan film baru, simak sinopsis Jayeshbhai Jordaar yang tayang hari ini di bioskop.

Naomi Judd Meninggal karena Bunuh Diri, Anak Ungkap Trauma Mendalam
Sang anak menyebut ibunya menggunakan senjata api.

Foto Shah Rukh Khan Syuting di Lokasi Film Bollywood Baru Bocor: Emang Juara
Shah Rukh Khan mulai syuting film baru berjudul 'DUNKI'.

Aktris Bollywood Sarika Jatuh Miskin selama Pandemi, Cuma Hasilkan Rp500 Ribu
Sarika utarakan pengalaman pahit selama pandemi Covid-19.

Britney Spears Singgung Kepercayaan pada Tuhan usai Pamer Foto Tanpa Busana
Britney Spears menuliskan kalimat bijak usai pamer foto tanpa busana.

Britney Spears Unggah Foto Tanpa Busana, Ternyata Ada Makna Terselubung di Baliknya!
Britney Spears mengunggah sederet foto yang menunjukkan dirinya tak memakai busana.