4 Artis Bollywood Dicap sebagai Orang Ketiga, Siapa Saja?

Penasaran siapa saja artis India dicap sebagai perusak rumah tangga orang lain? Simak daftarnya di bawah ini.

Selasa, 07 September 2021 | 07:30 WIB
 Rani Mukerji  (Instagram/@ranimukerji_official)

Rani Mukerji (Instagram/@ranimukerji_official)

Matamata.com - Deretan artis Bollywood ini dicap perusak rumah tangga orang lain. Kisah percintaan membuat nama mereka dipandang buruk di mata publik.

Para artis cantik ini dituding merusak keharmonisan rumah tangga orang lain karena beragam alasan. Berawal dari terlibat dalam proyek yang sama hingga karena tinggal serumah.

Penasaran siapa saja artis India dicap sebagai perusak rumah tangga orang lain? Simak daftarnya di bawah ini.

1. Shilpa Shetty

Seleb Bollywood Punya Anak Tiri (instagram/@theshilpashetty)
Seleb Bollywood Punya Anak Tiri (instagram/@theshilpashetty)

Aktris Shilpa Shetty kini hidup bahagia bersama suaminya, Raj Kundra. Rumah tangga pasangan yang menikah pada November 2009 makin lengkap dengan kehadiran anak laki-laki.

Di balik keharmonisan rumah tangga keduanya, ada rumor miring yang beredar. Shilpa Shetty diisukan menjadi penyebab perceraian Raj Kundra dengan istri pertamanya. Kendati begitu, bintang Hungama 2 itu selalu menepis kabar miring tersebut.

2. Sridevi

Seleb Bollywood Punya Anak Tiri (instagram/@sridevi.kapoor)
Artis  Bollywood dicap perusak rumah tangga orang lain.  (instagram/@sridevi.kapoor)

Sridevi juga disebut sebagai perusak rumah tangga orang lain saat menikah dengan Booney Kapoor pada 1996. Seperti diketahui, Booney sebelumnya sudah menjalin rumah tangga dengan istri pertamanya, Mona.

Rumor Sridevi jadi penghancur rumah tangga berawal ketika ia tinggal bersama Booney Kapor dan Mona. Kala itu, Booney menceraikan Mona dan menikah dengan Sridevi yang sedang mengandung.

3. Rani Mukherjee

Baca Juga: 9 Artis Hollywood Tajir Sejak Lahir: Anak Pengusaha hingga Penyanyi Top

Aktris Bollywood Rani Mukherjee. [Instagram]
Aktris Bollywood Rani Mukherjee. [Instagram]

Ranu Mukherjee dirumorkan sebagai penganggu rumah tangga Govinda dan Sunita. Hubungan ini dikabarkan tak bertahan lama dan Govinda lebih memilih istrinya.

Tak cuma itu, bintang Kuch Kuch Hita Hai ini kembali dikabarkan sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Aditya Chopra dan Payal Chopra. Dekat karena sering terlibat proyek bersama, keduanya diisukan menjalin hubungan terlarang sebelum akhirnya menikah pada April 2014 lalu.

4. Priyanka Chopra

Potret Priyanka Chopra. (Instagram/priyankachopra)
Potret Priyanka Chopra. (Instagram/priyankachopra)

Istri Nick Jonas, Priyanka Copra, juga tak luput dari tudingan pernah menghancurkan rumah tangga orang lain. Ia disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam hubungan Sharukh Khan dan Gauri Khan.

Kendati begitu, rumor itu tidak pernah terbukti karena Sharukh Khan hingga kini tidak pernah meninggalkan istrinya demi Priyanka Chopra.

Itulah sederet artis ndia dicap sebagai perusak rumah tangga orang lain. Bagaimana menurutmu?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB