Shamita Shetty Terpuruk Usai Shilpa Shetty dan Raj Kundra Menikah

Depresi yang dialami Shamita Shetty terjadi selama satu bulan setelah pernikahan Shilpa dan Raj Kundra.

Yohanes Endra | Rosiana Chozanah | MataMata.com
Senin, 02 Agustus 2021 | 20:55 WIB
Shilpa Shetty dan Shamita Shetty (Instagram/@shamitashetty_official)

Shilpa Shetty dan Shamita Shetty (Instagram/@shamitashetty_official)

Matamata.com - Adik Shilpa Shetty, Shamita Shetty, mengaku sempat mengalami masa sulit setelah pernikahan sang kakak dengan Raj Kundra pada 2009 silam.

Ternyata depresi yang dialami sang adik ada hubungannya dengan rasa kesepian akibat sang kakak menikah.

Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)
Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)

Seperti yang diketahui, hubungan kakak beradik ini sangat erat. Mereka juga sering memperlihatkan kebersamaan melalui unggahan di Instagram.

Depresi yang dialami Shamita terjadi selama satu bulan setelah pernikahan Shilpa dan Raj Kundra.

Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)
Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)

"Aku senang ketika Raj, Shilpa menikah, tetapi aku juga mengalami depresi selama sebulan. Karena, ketika Shilpa di rumah, kami semua sering tertawa terbahak-bahak bersamanya. Kami (Shamita dan keluarganya yang lain)merindukannya," tutur Shamita, dilansir Bollywood Shaadis.

Terkait kasus yang terjadi pada keluarga sang kakak akhir-akhir ini, di mana Raj Kundra ditangkap pihak kepolisian Mumbai karena terlibat dalam penyiaran film pornografi, Shamita tetap mendukung Shilpa.

Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)
Shamita Shetty dan Shilpa Shetty (Instagram)

Beberapa hari yang lalu, Shamita telah mengunggah poster film terbaru Shilpa, Hungama 2, ke akun Instagram-nya. Pemeran Mohabbatein ini juga menyemangati sang kakak.

"Berharap yang terbaik untuk sayangku Munki atas perilisan film mu Hungama. Setelah 14 tahun aku tahu kau telah melakukan banyak upaya untuk yang satu ini, semua tim melakukannya! Selalu mencintaimu dan selalu bersamamu," pesannya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB