Kanika Kapoor Terinfeksi Corona, Isu Hindari Pemeriksaan dan Hadiri Pesta

Kanika Kapoor disebut-sebut kabur dari pemeriksaan bandara.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 21 Maret 2020 | 09:57 WIB
Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)

Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)

Matamata.com - Penyanyi Bollywood Kanika Kapoor, yang terkenal karena lagu-lagunya Baby Doll dan Chittiyaan Kalaiyaan, dinyatakan positif terkena virus corona pada hari Jumat (20/3/2020). Dia telah dirawat di rumah sakit Universitas Kedokteran King George (KGMU) di Lucknow.

Dilansir India Today, aktris berusia 41 tahun itu berada di London untuk sementara waktu dan kembali ke Lucknow pada 15 Maret. Dia tidak memberi tahu pihak berwenang tentang sejarah perjalanannya. Setelah tiba di Lucknow, Kanika mengadakan pesta mewah untuk teman-teman dan keluarganya di hotel bintang lima.

Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)
Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)

Para birokrat, politisi dan sosialita menghadiri pesta itu sebagaimana dilaporkan. Penyanyi itu tinggal di sebuah apartemen luas di Lucknow. Petugas medis sekarang tidak yakin dengan metode yang harus dipakai untuk mengkarantina seluruh gedung tempat penyanyi itu tinggal dan juga membuat para tamu di pesta itu menjalani tes, lapor kantor berita IANS.

Hasil tes positif penyanyi Bollywood Kanika Kapoor untuk virus corona tak pelak lagi memicu kepanikan di koridor politik. Alasannya adalah bahwa penyanyi, yang baru saja kembali dari London, menghadiri banyak pesta dan acara, di mana beberapa pemimpin politik dan birokrat juga menjadi tamu.

Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)
Kanika Kapoor (Instagram/@kanik4kapoor)

Kanika Kapoor sendiri telah turun ke Instagram berbagi soal virus yang menjangkiti tubuhnya itu. Namun tindakannya yang baru datang dari London hanya beberapa hari yang lalu, menghindari pemeriksaan dan menuju ke Lucknow untuk berpesta mendapat banyak komentar negatif di media sosial.

Filmfare mengabarkan penyanyi tersebut dihujat karena tidak diperiksa tepat waktu. Terlebih lagi dia malah berpesta di Lucknow di mana lebih dari seratus orang hadir di saat semua orang disarankan untuk mengisolasi diri.

Kanika Kapoor terinfeksi corona (Instagram/@kanik4kapoor)
Kanika Kapoor terinfeksi corona (Instagram/@kanik4kapoor)

Kekinian, Kanika Kapoor sendiri sudah membantah kabar yang menyebutkan dia kabur dari pemeriksaan bandara. Meski demikian menurut laporan terbaru, polisi AS siap untuk mengambil tindakan terhadap Kanika. Kabarnya, polisi akan mengajukan FIR terhadap penyanyi di bawah Bagian 269 dari Indian Penal Code (IPC) dan menyelidiki semua pesta yang dihadiri oleh penyanyi tersebut.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB