Pengakuan Brad Pitt Tak Pernah Teteskan Air Mata Selama 20 Tahun

Brad Pitt nggak pernah nangis nih?

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 07 Desember 2019 | 21:30 WIB
Brad Pitt - (Shutterstock)

Brad Pitt - (Shutterstock)

Matamata.com - Seleb Hollywood, Brad Pitt baru-baru ini membuat pengakuan mengejutkan ketika berbincang dengan lawan mainnya di film Meet Joe Black, Anthony Hopkins. Ia mengaku tak pernah menangis selama 20 tahun terakhir.

Semua ini terungkap ketika keduanya saling bertukar pengalaman tentang perubahan emosi yang terjadi seiring dengan usia yang semakin matang.

Saat muda, mantan suami Angelina Jolie ini mengaku pantang meneteskan air mata dan jauh dari kesan laki-laki cengeng.

"Aku tak pernah menangis untuk waktu sekitar 20 tahun," ujarnya seperti yang dilansir dari laman Aceshowbiz.

Namun belakangan, ia jadi lebih peka. Brad Pitt bisa sensitif dengan berbagai hal, seperti yang berkaitan dengan anak-anaknya, teman-teman dan kabar berita.

"Benar-benar tersentuh," ujarnya pada Hopkins.

Brad Pitt. (YouTube/Accsess)
Brad Pitt. (YouTube/Accsess)

Brad Pitt juga bicara tentang masa lalunya yang sangat sulit. Ia sempat berada di posisi terburuk ketika masyarakat sangat cepat menghakimi. Ia mengaku itu adalah pertarungan paling sulit dalam hidupnya.

"Masyarakat dengan mudah menghakimi dan seolah tidak memberikan kesempatannya untuk berusaha menjadi lebih baik," ujarnya.

Brad Pitt juga terang-terangan tentang dirinya yang kecanduan alkohol. Menurutnya itu adalah tindakan yang buruk tapi ia menghargainya sebagai sebuah proses yang membawanya pada pemikiran yang lebih bijaksana.

Angelina Jolie dan Brad Pitt (Shutterstock)
Angelina Jolie dan Brad Pitt (Shutterstock)

"Saya menyadari, sebagai tindakan nyata pengampunan bagi diri saya untuk semua pilihan yang saya buat dan tidak saya banggakan, bahwa saya menghargai kesalahan langkah itu, karena itu pada akhirnya membawa pada kebijaksanaan," katanya.

Baca Juga: Bikin Hati Terbelah! Brad Pitt Jalin Kedekatan dengan Alia Shawkat

Duh, Brad Pitt beneran nggak pernah mewek nih! [Rima Suliastini]

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB