Blak-blakan, Adhisty Zara Ngaku Gampang Bosan kalau Pacaran: Lima Bulan Terus Putus

Adhisty Zara biasanya pacaran cuma dalam hitungan bulan.

Nur Khotimah
Selasa, 14 Maret 2023 | 19:07 WIB
Adhisty Zara (Instagram/zaraadhsty)

Adhisty Zara (Instagram/zaraadhsty)

Matamata.com - Blak-blakan, Adhisty Zara Ngaku Gampang Bosan kalau Pacaran: Lima Bulan Terus Putus

Adhisty Zara secara terang-terangan membahas soal kebiasaannya dalam menjalin hubungan asmara. Mantan member JKT48 itu ternyata cukup gampang bosan ketika berpacaran.

Awalnya, Zara mengatakan bahwa dirinya baru putus dengan pria yang dipacarinya selama kurang lebih satu setengah tahun. Itu adalah masa terlama dia pacaran.

Baca Juga: Adhisty Zara Ungkap Perbedaan Film Virgo And The Sparklings dan Sri Asih, Salah Satunya soal Batasan Umur Penonton

Desta mengambil kesimpulan bahwa Adhisty Zara sepertinya adalah tipe orang yang mudah bosan. Aktris kelahiran 2003 itu membenarkannya.

"Aku pacaran tuh kayak lima bulan, enam bulan, tujuh bulan (terus) putus," ungkap Zara dikutip dari kanal YouTube VINDES, Selasa (14/3/2023).

Ketika disuruh memilih antara musisi atau aktor, Adhisty Zara dengan tegas menjawab musisi.

Baca Juga: 7 Kontroversi dari Adhisty Zara, Terkini Kelewat Mesra dengan Okin

"Waduh, kayaknya musisi sih. Aduh kalau sesama aktor nggak mau sih. Kan aku kerjaannya aktor. Musisi aja," ujar mantan kekasih Kakang Jurnalrisa tersebut.

Belakangan Adhisty Zara santer dikabarkan menjalin hubungan spesial dengan Niko Al Hakim atau yang akrab disapa Okin. Kebetulan, mantan suami Rachel Vennya itu adalah seorang musisi.

Sementara itu, Virgo and The Sparklings kurang begitu laku di pasaran. Film superhero ketiga dari Jagat Sinema Bumilangit (BCU) itu terseok-seok mencapai 100 ribu penonton sebelum akhirnya turun layar hanya dalam beberapa hari saja.

Baca Juga: Virgo and The Sparklings Mulai Turun Layar, gegara Adhisty Zara Kena Cancel Culture?

Kehadiran Adhisty Zara dalam YouTube VINDES untuk promosi film barunya, Virgo and The Sparklings. Dalam kesempatan tersebut, Zara juga membahas seputar karier hingga kehidupan pribadinya.

Kontributor: Chusnul Chotimah

Berita Terkait

TERKINI

Marshel Widianto tidak tersinggung saat wajah putranya dibilang tidak mirip dengan sang ayah.
seleb | 15:50 WIB
Marshel Widianto mulai memacari Cesen sejak perempuan 23 tahun itu hengkang dari JKT48.
seleb | 15:04 WIB
Gala Sky konyol mirip mendiang ayahnya, Bibi Ardiansyah banget,
seleb | 09:30 WIB
"Aku makan babi diurus, tapi aku dianiaya nggak diurus," sindir Lina Mukherjee.
seleb | 09:00 WIB
Postingan Alshad Ahmad tanggal 25 September 2022 digeruduk netizen.
seleb | 08:00 WIB
"Bismillah tahun depan bareng Fuji dan Gala Sky," celetuk netizen mendoakan Thariq Halilintar.
seleb | 07:30 WIB
Bukti pernikahan Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa viral di media sosial.
seleb | 20:00 WIB
"Replyan yang jelek tentang Alshad tenggelam. Mantap buzzer Alshad is back," komentar netizen.
seleb | 19:55 WIB
Menurut Nikita Mirzani, Mak Vera membawa lari uang sejumlah artis.
seleb | 19:19 WIB
Tampilkan lebih banyak