Lucinta Luna Berniat Pindah Negara, Kini Ogah dengan Pria Lokal: Gue Memang Harus ke Luar Negeri

Deddy Corbuzier meyakinkan apabila bisa jadi masih ada pria lokal yang akan mencintai Lucinta Luna dengan tulus.

Ade Wismoyo | MataMata.com
Selasa, 16 Agustus 2022 | 20:02 WIB
Potret Lucinta Luna Syukuran Wajah Baru (instagram/lucintaluna_manjalita)

Potret Lucinta Luna Syukuran Wajah Baru (instagram/lucintaluna_manjalita)

Matamata.com - Lucinta Luna mengaku telah menjalani sejumlah operasi demi mempercantik penampilannya. Rencana masa depan Lucinta Luna pun diungkapkan kepada Deddy Corbuzier.

Lucinta Luna rupanya menjalani sederet operasi mempercantik penampilan agar bisa menikah dan punya anak. Selain itu, Lucinta juga ingin pindah ke luar negeri.

"Gue siap-siap pindah ke luar negeri. Sudah keputusan gue kayak gitu," kata Lucinta Luna yang membuat Deddy Corbuzier amat terkejut.

"Hah, serius? Lu mau pindah negara?" tanya Deddy Corbuzier dalam tayangan podcast-nya pada Selasa (16/8/2022).

Keputusan Lucinta Luna untuk pindah negara tampaknya sudah bulat. "Iya (pindah) kalau misalnya sudah dapat laki-laki yang gue cintai. Pokoknya intinya Pangeran Berkuda Putih yang siap gue cintai," ujar Lucinta Luna.

Lucinta Luna di Podcast Close The Door milik Deddy Corbuzier.
Lucinta Luna di Podcast Close The Door milik Deddy Corbuzier.

Mendengar pernyataan tersebut, Deddy Corbuzier menyimpulkan apabila Lucinta Luna tidak ingin menjadi istri orang Indonesia. Lucinta Luna membenarkan karena merasa semua orang Indonesia sudah "merasa" mengenalnya.

"Enggak (mau orang Indonesia). Kebanyakan orang Indo sudah tahu siapa aku. Tapi kan sebetulnya enggak tahu aslinya aku kayak gimana," tutur Lucinta Luna.

Namun Deddy Corbuzier meyakinkan apabila bisa jadi masih ada pria lokal yang akan mencintai Lucinta Luna dengan tulus. Sayangnya Lucinta Luna sudah terlihat putus asa.

Potret Lucinta Luna Syukuran Wajah Baru (instagram/@lucintaluna_manjalita)
Potret Lucinta Luna Syukuran Wajah Baru (instagram/@lucintaluna_manjalita)

"Kayaknya impossible. Enggak ada, Om. Aku sudah berusaha semaksimal mungkin, enggak ada," ujar Lucinta Luna.

"Mungkin ada yang kagum. Cuma mungkin kalau untuk dekat, PDKT, enggak bisa. Makanya sudah lah nasib gue memang harus ke luar negeri," tutur transgender yang diduga bernama asli Muhammad Fattah tersebut.

Baca Juga: Dikritik Tak Sopan Cuma gara-gara Cara Duduk, Reza Arap Beri Tanggapan Menohok

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB