Seleb
Ernest Prakasa Ungkap Akun WhatsApp Arie Kriting Diretas Usai Kritik Kominfo
Ernest menduga terror itu didapatkan usai Arie Kriting memberi kritikan atas tindakan Kominfo.

Matamata.com - Ernest Prakasa melalui cuitan terbarunya menyampaikan kabar kurang menyenangkan terkait sahabatnya, Arie Kriting.
Pasalnya, akun WhatsApp Arie Kriting mendapatkan teror dari orang yang tak dikenal.
Ernest menduga terror itu didapatkan usai Arie Kriting memberi kritikan atas tindakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang memblokir situs-situs dan aplikasi, lantaran belum mendaftarkan ke Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) ruang lingkup privat.

Melalui akun twitter pribadinya, Ernest mengunggah screenshot pesan singkat yang diduga milik Arie Kriting.
Terlihat bahwa seseorang dengan menggunakan foto profil wajah wanita memberikan pesan yang berisi makian tidak pantas dan kasar yang ditujukan untuk Arie Kriting.
"Urusan agama dan keluarga lu aja belum kelar, udah sok-sokan ngurusin PSE. Urusin dulu istri n mertua lo, t****," bunyi pesan dari seorang wanita yang tak dikenal itu.

Ernest Prakasa pun memberikan tanggapan terkait pesan yang disampaikan oleh wanita anonim itu.
"Akun WA Arie Kriting, barusan juga mendapatkan upaya peretasan dan teror. Norak banget," tutur Ernest Prakasa.
Diketahui, keputusan Kominfo untuk memblokir banyak aplikasi dan situs resmi telah dikritik keras oleh masyarakat umum. Tagar #BlokirKominfo juga telah diulang di berbagai media sosial untuk menentang blokade. Mereka juga menertawakan Kominfo karena mengizinkan aplikasi perjudian gratis karena situs tersebut tidak menghabiskan uang dan hanya permainan.
Hot Video
Berita Terkait





Berita Terkini

10 Potret Bayi Artis Liburan ke Luar Negeri saat Usianya Belum Genap Setahun
Dari Swiss sampai Korea Selatan jadi lokasi liburan sejumlah bayi artis di luar negeri

10 Potret Tyo Nugros, Eks Drummer Dewa 19 yang Awet Muda bak Vampir
Sosok Tyo Nugros sudah tidak asing lagi di dunia musik Tanah Air

10 Potret Gala Sky Cosplay Jadi Sapi, Gemes Banget!
Gala Sky rupanya sudah pintar berpose di usianya yang baru 2 tahun.

Raffi Ahmad Janji Lunasi Utang Marshanda, Raisa Umbar Wajah Baby Zalina
Raffi Ahmad menawarkan diri akan membantu Marshanda. Raisa mulai berani memperlihatkan wajah anaknya.

Raffi Ahmad cs Dicap Pembohong Handal oleh Pesulap Merah, Netizen: Semua Demi Uang!
Menurut Pesulap Merah, Raffi Ahmad cs merupakan orang-orang yang handal berbohong.

Syakir Daulay Puji Puisi Kekeyi untuk 'S', Netizen Sewot: Doyan Banget Mancingnya!
Syakir Daulay disindir karena terus-terusan membahas Kekeyi. Strategi marketing?

Nathalie Holscher Isyaratkan Isu Selingkuh Lebih dari Sekali: Nggak Cuma Dia Sih
Nathalie Holscher mengisyaratkan apabila ini bukan kali pertama ada wanita lain dalam rumah tangganya.

Stevan Pasaribu Balas Tudingan Hempas Bunga dari Fans: Apa yang Terlihat Belum Tentu Benar
Stevan menegaskan bahwa tak semua yang orang-orang lihat di media sosial itu benar-benar terjadi.

Maria Vania Pamer Foto Pakai Crop Top Segitiga, Tato di Perut Bikin Salfok: Naganya Baru Netes
Beberapa rekan artis ikut mengomentari tato di perut Maria Vania.

Tretan Muslim Skip Konser BLACKPINK gegara Gak Terkenal, Tuai Protes Keras: Kayak Kenal Aja
Komentar singkat Tretan Muslim langsung dibanjiri balasan negatif dari warganet, khususnya penggemar BLACKPINK.