Bantah Sindir Medina Zein Soal Sakit Bipolar, Marshanda Bongkar Niat Aslinya

Marshanda mengaku tak ada ada niatan menyindir Medina Zein.

Yohanes Endra | Yuliani | MataMata.com
Minggu, 15 Mei 2022 | 14:13 WIB
Marshanda. (Instagram/marshanda99)

Marshanda. (Instagram/marshanda99)

Matamata.com - Baru-baru ini Marshanda mengunggah sebuah video yang berisi keluhannya soal banyaknya orang mengatasnamakan sakit mental, bipolar disorder sebagai alasan. Banyak yang menduga Marshanda menyindir Medina Zein.

Saat dikonfirmasi oleh awak media, Marshanda mengaku tak ada ada niatan menyindir Medina Zein.

"Iya katanya aku dibilang menyindir si itu (Medina Zein) Itu kayak aku bener-bener nggak tahu," kata Marshanda saat ditemui di kawasan Kuningan Jakarta Selatan, Kamis (12/5/2022).

Marshanda sama sekali tak berniat menyinggung salah satu pihak. Sebab, videonya dibuat untuk umum.

"Jadi aku bikin reels itu supaya jangan diagnosa diri sendiri soal bipolar base on Google, terus banyak yang bilang ini nyindir si itu (Medina Zein) yah saya nggak ke sana ya arahnya," lanjutnya.

Potret Terbaru Medina Zein (Instagram/@medinazein92)
Potret Terbaru Medina Zein (Instagram/medinazein92)

Marshanda mengaku hanya ingin mengingatkan generasi milenial agar tak menjadikan kesehatan mental sebagai tren. Sebab, ramai di media sosial orang-orang mengaku sakit mental tanpa diagnosis yang tepat.

"Aku post reels itu soal self diagnose itu karena emang udah aku bikin dua bulan lalu, banyak banget gen Z yang kayak trendy gitu kalau bipolar merasa keren," jelasnya.

Ibu satu anak ini menegaskan bahwa menyembuhkan diri dari masalah kesehatan mental amatlah sulit. Ia saja bertahun-tahun harus menghadapinya.

Oleh karena itu, ia tak ingin generasi milenial menjadikan masalah kesehatan mental sebagai hal yang patut dibanggakan.

"Padahal kan untuk nyembuhin diri sendiri itu butuh perjuangan banget, sakit ngeliatnya kalau bipolar dianggap trendy," tutur Marshanda.

Baca Juga: Diduga Sindir Medina Zein, Marshanda: Nyesek Bipolar Disorder Dijadiin Tren!

Sekedar informasi, Medina Zein yang saat ini sedang bermasalah dengan beberapa orang dianggap selalu berlindung di balik masalah kesehatan mentalnya. Setiap tersandung masalah, dia mengaku memiliki bipolar disorder sehingga tak bisa mengontrol sikap.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB