Baby Ameena Bobo Bareng Ashanty, Posisi Tidurnya Bikin Salfok: Nyaman Banget!

Seperti apa posisi tidur Baby Ameena saat bersama Ashanty?

Nur Khotimah | MataMata.com
Jum'at, 08 April 2022 | 12:59 WIB
Ashanty dan Baby Ameena. (Instagram/@ashanty_ash)

Ashanty dan Baby Ameena. (Instagram/@ashanty_ash)

Matamata.com - Baby Ameena belakangan tengah sering menghabiskan waktu bersama keluarga sang ibu, Aurel Hermansyah. Setelah menginap di rumah Krisdayanti, sekarang Baby Ameena jadwalnya mengunjungi Ashanty.

Momen Baby Ameena bersama Ashanty pun ramai dibagikan di media sosial, termasuk oleh Suwarsih selaku pengasuh Arsy. Lewat Instagram, Suwarsih mengunggah potret Baby Ameena bobo bareng Ashanty.

"@ashantyasix @arsya.hermansyah selamat sahur dan Jumat berkah," tulis Suwarsih di Instagram pada Jumat (8/4/2022).

Dalam unggahannya, Suwarsih menyertakan dua foto yang diambil saat Baby Ameena tengah tidur bersama Ashanty. Ada juga Arsya Hermansyah yang ikut tidur bersama dalam satu kasur.

Baby Ameena bobo bareng Ashanty. (Instagram/@suwarsiha)
Baby Ameena bobo bareng Ashanty. (Instagram/@suwarsiha)

Baby Ameena yang mengenakan baju tidur merah muda tampak terlelap di dekat sang nenek. Sementara Arsya tampak tidur sambil memeluk bundanya.

Unggahan tersebut langsung menuai banyak komentar dari netizen. Menariknya, sejumlah netizen salfok alias salah fokus dengan posisi tidur Baby Ameena yang terlihat nyaman di ketiak Ashanty.

"Masya Allah, Mochi (julukan Baby Ameena) anteng di ketiak genda (panggilan Ashanty)," tulis netizen. "Masya Allah si cantik tidur di ketek granda, lucunya," sambung yang lain.

"Ya ampun bunda nemel teyus sama Mochi," komentar netizen. "Mochi nyaman banget sama grandanya," tutur yang lain. "Omsya dan Ameena rebutan bantalan tangan, argh gumush," kata netizen.

Sebelumnya, Baby Ameena juga sempat menginap di rumah Krisdayanti bersama Aurel dan Atta. Momen ini dimanfaatkan oleh Krisdayanti untuk menghabiskan waktu bersama cucu dengan melakukan beragam hal, termasuk berjemur di pagi hari.

Baca Juga: Livy Renata Blak-blakan Verrel Bramasta Bukan Tipenya, Sebut Aktor yang Satu Ini Sebagai Cowok Idaman

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB

Momen ulang tahun aktris Natasha Rizky yang jatuh pada awal Mei 2025 menjadi sorotan publik setelah mantan suami sekalig...

seleb | 08:39 WIB