Foto kolase Dokter Richard Lee dan Kartika Putri.
Matamata.com - Perseteruan antara Kartika Putri dan dokter Richard Lee belum juga berakhir. Keduanya terus saling sindir di media sosial.
Wanita yang akrab disapa Karput itu disebut meng-endorse produk kecantikan yang berbahaya. Tak terima, akhirnya Karput melaporkan dokter Richard ke polisi.

Lagi-lagi ibu dua anak itu ngamuk karena merasa tersindir dengan postingan Instagram Story dokter Richard. Ia kesal karena disindir tak berani menghadapi panggilan polisi atas laporan balik dokter Richard.
"Sebagai warga negara yang baik, hari ini saya dari lampung langsung ke jakarta untuk memenuhi undangan klarifikasi dari polisi atas laporan "si artis duta abal2". Doakan hari ini lancar dan yang terbaik ya. Saya percaya yang benar tetap benar. Oya beb, saya gentle loh. Dipanggil datang, kamu ntar kalo dipanggil polisi jangan kabur ya," tulis dokter Richard.
Karput langsung geram dan menyindir balik dokter Richard. "Siapa lagi yang anda maksud dari fitnahan siartis duta abal abal? Emang ada artis lain yang melaporkan anda?" sentil Karput.

Istri Habib Usman bin Yahya itu tak terima dokter Richard mengaku gentle. Menurutnya, dokter yang sering me-review produk kecantikan itu bahkan tak berani menyebut namanya.
"Nah doi suruh saya gentle tapi faktanya? Ngaku di media aja ga nyebut nama saya padahal bukti saya nyata dan jelas," lanjutnya.

Awalnya dokter Richard meminta maaf kepada Karput bila video yang ia unggah di YouTube menyinggung wanita yang kini berhijab itu. Tapi Karput justru membawa kasus ini ke ranah hukum hingga membuat dokter Richard kesal.