Dede Sunandar dan istrinya, Karen Hertatum. (Instagram/@dede_sunandar)
Matamata.com - Ada kabar kurang menyenangkan datang dari Dede Sunandar. Komedian yang biasa dikenal dengan Dede Cungkring ini mengabarkan dirinya positif Covid-19. Hal itu dikabarkan olehnya langsung di Instagram pribadinya.
Ternyata Dede Sunandar positif Covid-19 menyusul istrinya yang lebih dulu terinfeksi sekira dua minggu lalu. Kini sang istri, Karen Hertatum pun telah menjalani isolasi.

"19 Februari 2021 istriku positif Covid, sampai sekarang finally mertua dan saya positif Covid-19," kata Dede Sunandar pada captionnya pada Senin (1/3/2021).
Atas penyakit yang dideritanya itu, Dede Sunandar mencoba tabah dan ikhlas menjalaninya. "Alhamdulillah ikhlas ya rabb," lanjutnya.
Para netizen, tak terkecuali rekan sesama artis dan komedian membanjiri unggahan pemain Super Dede itu. Mereka mendoakan kesembuhan Dede Sunandar.

"De semangat yaa, lekas sehat," ujar Sinyorita di kolom komentar.
"Semangaattt pak dede, segera pulihh lagee," timpal Denny Cagur.
"Segera sehat kembali. Amiin," sambung Ibnu Jamil.
"Semoga segera pulih dan sehat sekeluarga bro. Sabar dan semangat yaa. banyak2 berjemur pas pagi, nanti kalo udah sembuh kita ngetrail lagi," tambah Darius Sinathrya.
Selain Dede Sunandar, sederet selebritis lainnya juga pernah terpapar Covid-19. Ashanty, Aurel Hermansyah, Elvi Sukaesih hingga Nunung pernah mengalaminya. Nirina Zubir, Irfan Hakim, Roy Marten, Boy William, Donna Agnesia dan masih banyak lagi juga pernah terinfeksi virus yang sama. Cepat sembuh Dede Sunandar sekeluarga.
Baca Juga: Dede Sunandar Nangis Dihina Istri Artis Ini: Dia Kesukaan Sule Banget!