Bersiap Senyum-senyum Sendiri! Film 'Yakin Nikah' Resmi Tayang, Jadi Momen Kembalinya Film Romantic Comedy Menggemaskan

Kangen film romantis yang ringan, visualnya manis, dan chemistry-nya bikin hati hangat? Yakin Nikah adalah jawabannya!

Yohanes Endra | MataMata.com
Kamis, 09 Oktober 2025 | 13:37 WIB
Film Yakin Nikah. [Instagram]

Film Yakin Nikah. [Instagram]

Matamata.com - Era film komedi romantis gemas yang bikin senyum-senyum sendiri resmi kembali! Film Yakin Nikah dari Adhya Pictures akhirnya tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai hari ini. Dibintangi oleh Enzy Storia, Maxime Bouttier, dan Jourdy Pranata, film ini siap menjadi tontonan wajib bagi siapa pun yang pernah galau karena pertanyaan, “kapan nikah?”

Misi Mengembalikan Era Film Romantis dan Gemas

Kangen film romantis yang ringan, visualnya manis, dan chemistry-nya bikin hati hangat? Yakin Nikah adalah jawabannya! Film ini menyajikan vibe nostalgia romcom klasik, namun dengan kisah cinta segitiga super relatable: Niken (Enzy Storia) yang baru saja dilamar oleh Arya (Maxime Bouttier), tiba-tiba harus berhadapan dengan kembalinya sang mantan terindah, Gerry (Jourdy Pranata). Siap-siap dibuat bingung dan baper berjamaah!

Langsung Curi Hati Para Bintang!

Sebelum tayang resmi, Yakin Nikah sudah lebih dulu mencuri hati para selebriti yang menyaksikannya di Gala Premiere. Cinta Laura memuji pesan kuat di baliknya. “Aku nontonnya happy, malah termotivasi. Indonesia butuh banget film kayak gini yang bisa membuka pikiran banyak orang soal tekanan menikah.” Desta tak ragu memuji sang bintang utama. “Ringan, menyenangkan, fun! Banyak yang gue nggak perkirakan, terutama akting Enzy yang luar biasa.”

Nonton Sekarang, Yakin Nikah Yakin Bawa Pulang Mobil!

Ini yang paling gila! Merayakan penayangan perdananya, Adhya Group dan Adhya Pictures menggelar promo besar-besaran:

       BELI 1 GRATIS 1 TIKET: Serbu promo BOGOF di MTIX, TIX ID, CGV, dan Cinepolis. Ajak pacar, sahabat, atau gebetan tanpa bikin kantong bolong!

       MENANGKAN IPHONE Air & MOBIL LISTRIK: Cukup simpan tiket nontonmu dan follow Instagram @adhyapictures untuk detail lebih lanjut. Kapan lagi nonton film romcom bisa jadi sultan?

Lebih dari Sekadar Cinta, Ini Soal Dirimu

Baca Juga: BP BUMN Gandeng Danantara untuk Percepat Transformasi dan Konsolidasi BUMN

Di balik tawa dan gemasnya, Yakin Nikah mengajak kita untuk merenung. "Film ini bikin kita mikir lagi tentang alasan dibalik keputusan menikah. Semoga penonton bisa relate sama perjalanannya Niken," ujar Enzy Storia.

Jadi tunggu apa lagi? Serbu bioskop hari ini, nikmati ceritanya, dan menangkan hadiahnya! Yakin Nikah sudah menunggumu di seluruh bioskop Indonesia.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB

Saksikan dinamika keluarga yang relatable dibalut komedi dan drama yang menguras emosi, kini sudah di seluruh bioskop In...

life | 14:38 WIB

Bunda Corla tampil di film komedi keluarga Mertua Ngeri Kali....

life | 17:39 WIB