6 Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022, Didominasi Film Horror

Year in Search tahun ini ada berbagai genre film yang paling banyak dicari

Nur Khotimah | MataMata.com
Jum'at, 30 Desember 2022 | 08:00 WIB
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Matamata.com - Setiap tahun selalu ada banyak film Indonesia baru yang dirilis. Tak terkecuali di tahun 2022 ini dimana merupakan waktu bangkitnya industri film setelah pandemi. Seperti biasa, Google selalu mengungkap Year in Search yang berisi daftar pencarian terbanyak tahun ini.

Dari Year In Serach ini, kita dapat melihat berbagai informasi tentang pencarian terbanyak yang dibagi menjadi beberapa kategori. Salah satunya ada kategori film/serial TV hingga tokoh paling banyak dicari.

Daftar tersebut juga menunjukkan film Indonesia yang paling banyak di cari pengguna internet lewat google sepanjang tahun 2022. Google memang mesin pencari yang paling banyak digunakan untuk mencari berbagai informasi.

Termasuk informasi terkait film seperti sinopsis, jadwal rilis, bahkan ulasan. Nah, diantara begitu banyak judul film yang ada, berikut daftar film Indonesia paling banyak dicari Google di tahun 2022.

Apa saja? Yuk, simak informasinya berikut ini!

1.KKN di Desa Penari

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Film yang diadaptasi dari sebuah kisah nyata sekelompok mahasiswa saat KKN ini memang cukup menuai perhatian. KKN di Desa Penari bahkan berhasil mencetak rekor sebagai film paling banyak ditonton di bioskop.

Karena antusiasme yang tinggi, film ini akan kembali hadir di bioskop dengan versi lebih panjang. Bakal rilis 29 Desember 2022, KKN Di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni ini bakal menampilkan adegan-adegan yang sebelumnya tak ditayangkan.

2. Miracle in Cell No.7

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Film arahan sutradara Hanung Bramantyo ini merupakan remake dari film asal Korea Selatan berjudul sama. Cerita film ini juga diangkat dari kisah nyata yang terjadi di negeri ginseng tersebut pada tahun 1972.

Baca Juga: 6 Sosok Ibu Hebat di Film Indonesia, Sangat Menginspirasi!

Dibintangi aktor kenamaan tanah air seperti Vino G Sebastian, Indro Warkop, dan Tora Sudiro, film ini juga mendapat antusiasme yang luar biasa dari masyarakat.

3. Mencuri Raden Saleh

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Hadirkan sederet bintang muda berbakat, Raden Saleh memakan biaya produksi lebih dari 20 miliar. Sang sutradara, Angga Dwimas Sasongko juga menyebutkan bahwa selama syuting film tersebut, puluhan mobil baru dihancurkan demi adegan yang sempurna.

4. Pengabdi Setan 2: Communion

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Horror memang menjadi salah satu genre paling banyak diminati pecinta film tanah air. Salah satu film horror yang paling banyak dicari tahun 2022 adalah Pengabdi Setan 2: Communion. Film yang disutradarai Joko Anwar ini masih berpusat pada kisah Rini dan keluarganya usai Selamat dari teror horror ibu.

5. Kuntilanak 3

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Kuntilanak 3 dirilis pada 30 April 2022 lalu dengan cerita yang berbeda dengan dua seri sebelumnya. Meksi begitu, film yang dibintangi oleh Sara Wijayanto hingga Nafa Urbach ini masih menyajikan visual efek yang memanjakan mata.

6. Ngeri Ngeri Sedap

Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)
Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Tahun 2022. (IMDb)

Dibintangi Arswendy Bening Swara, Tika Panggabean, hingga Boris Bokir, Ngeri Ngeri Sedap sempat memuncaki daftar 10 besar film Netflix pada Oktober lalu. Film yang juga dikenal dengan judul 'Missing Home' ini bahkan sukses menarik lebih dari 2,8 juta penonton saat tayang di bioskop.

Nah, itulah sederet film Indonesia paling banyak dicari di Google tahun 2022. Udah nonton yang mana?

Kontributor: Nur Khasanah
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB