7 Nama Asli Penyanyi Perempuan Ini Beda Banget, Ada Mulan Jameela

yuk kepoin nama asli penyanyi perempuan ini yang beda banget. Nama Mulan Jameela unik deh!

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Selasa, 18 Mei 2021 | 07:00 WIB
Mulan Jameela (Instagram @mulanjameela1)

Mulan Jameela (Instagram @mulanjameela1)

Matamata.com - Sederet selebritis terbiasa memakai nama panggung yang lebih menjual, tak terkecuali dengan penyanyi-penyanyi perempuan ini.

Nama memang menajadi salah satu hal penting bagi publik figur. Tujuan mengganti nama biasanya agar mudah dikenal.

Ahmad Dhani dan Mulan Jameela. (Youtube/VideoLegend)
Ahmad Dhani dan Mulan Jameela. (Youtube/VideoLegend)

Penasaran siapa saja? Berikut sederet nama asli penyanyi Indonesia yang jarang diketahui.

1. Memes

Memes dan Addie MS (Instagram @memes605)
Memes dan Addie MS (Instagram @memes605)

Istri dari Adie MS ini rupanya juga memakai nama panggung Memes agar mudah dikenal.

Adapun nama asli dari pelantun Terlanjur Sayang ini adalah Meidyana Maimunah.

2. Zaskia Gotik

Zaskia Gotik. (Instagram/@zaskia_gotix)
Zaskia Gotik. (Instagram/@zaskia_gotix)

Malang melintang di permusikan dangdut tanah air, pelantun lagu Cukup 1 Menit ini dikenal dengan nama Zaskia Gotik.

Siapa sangka, perempuan kelahiran 27 April 1990 ini rupanya memiliki nama asli Surkianih.

3. Inul Daratista

Baca Juga: 5 Gaya Menawan Artis Korea di Baeksang Arts Awards

Inul Daratista. (Instagram/@inul.d)
Inul Daratista. (Instagram/@inul.d)

Siapa yang tak kenal Inul Daratista? Pedangdut yang mejelit dengan goyang ngebor ini telah sukses tak hanya sebagai penyanyi namun juga pebisnis.

Tak banyak yang tahu, perempuan asal Pasuruan, Jawa Timur ini rupanya memiliki nama asli Ainur Rokhmah.

4. Widy Vierratale

Widy Vierratale (Instagram/@_widikidiw_)
Widy Vierratale (Instagram/@_widikidiw_)

Vokalis dari band Vierraatele, Widy, juga memilih menggunakan nama panggung saat berkarier di industri musik tanah air.

Jarang diketahui, nama asli dari perempuan yang karib disapa Widy Vierra ini adalah Anggraeni Rahayu Widyanti.

5. Via Vallen

Via Vallen. (Instagram/@viavallen)
Via Vallen. (Instagram/@viavallen)

Penyanyi dangdut papan atas asal Surabaya ini juga menggunakan nama panggung saat terjun di dunia hiburan tanah air.

Tahukah kamu jika nama asli Via Vallen adalah Maulidyah Octavia?

6. Sania

Penyanyi Siti Tuti Susilawati Sutisna alias Sania [Suara.com/Ismail]
Penyanyi Siti Tuti Susilawati Sutisna alias Sania [Suara.com/Ismail]

Penyanyi yang melejit dengan lagu-lagu pop rock di era 90-an ini juga menanggalkan nama aslinya kala berkarier di dunia hiburan tanah air.

Nama asli dari perempuan kelahiran 29 Desember 1975 ini adalah Siti Tuti Susilawati Sutisna.

7. Mulan Jameela

Mulan Jameela. (Instagram/@riomotret)
Mulan Jameela. (Instagram/@riomotret)

Penyanyi kelahiran 23 Agustus 1979 ini memiliki dua nama panggung. Awalnya, ia memperkenalkan diri sebagai Mulan Kwok kala bergabung di grup Ratu. Tak lama berselang, ia pun memilih nama panggung lain yakni Mulan Jameela. Siapa sangka, nama asli istri Ahmad Dhani ini adalah Raden Terry Tantri Wulansari.

Nah itu tadi nama asli penyanyi perempuan Indonesia yang jarang diketahui. (Fitri Asta Pramesti)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB