Nadin Amizah Bangga Wajahnya Mejeng di Times Square New York

"Jika saya tidak bisa bepergian jauh, musik saya bisa melakukannya," tulis Nadin Amizah.

Yohanes Endra
Jum'at, 30 April 2021 | 14:11 WIB
Nadin Amizah (Instagram.com)

Nadin Amizah (Instagram.com)

Matamata.com - Nadin Amizah meluapkan rasa bahagianya karena wajahnya terpampang di sebuah bangunan raksasa yang berada di Times Square, New York, Amerika Serikat. Times Square merupakan lokasi yang begitu terkenal di negara Paman Sam, sehingga tak heran bila Nadin begitu bangga dengan pencapaiannya.

Melalui Instagram, perempuan yang telah merilis album "Selamat Ulang Tahun" tersebut mengatakan bahwa ia tidak pernah bermimpi sejauh ini. 

Nadin Amizah Mejeng di Billboard Times Square New York. (Instagram/cakecaine)
Nadin Amizah Mejeng di Billboard Times Square New York. (Instagram/cakecaine)

"Salah satu momen yang begitu sulit dipercaya tahun ini adalah melihat wajah saya, terpampang begitu besar di sebuah bangunan raksasa di Times Square New York. Saya belum pernah ke sana, tapi dengan menjadi perwakilan Indonesia untuk Spotify's Equal Campaign dan bersanding dengan begitu banyak perempuan cantik dan powerful di seluruh dunia, itu merupakan mimpi yang tidak pernah berani saya impikan sebelumnya," tulis Nadin Amizah di Instagram.

Baca Juga: Lagu Maruli Tampubolon Mejeng di Times Square New York, Keren!

Nadin Amizah pun menyampaikan ucapan terima kasih untuk semua pihak yang sudah mendukungnya bermusik.

"Jika saya tidak bisa bepergian jauh, musik saya bisa melakukannya, insyaAllah. Terima kasih spotify, spotifyasia. Selamat anyaanggarda, nyiteung, ruli_yusuf, ginaismi."

Gaya vintage Nadin Amizah. (Instagram/@cakecaine)
Gaya vintage Nadin Amizah. (Instagram/@cakecaine)

"Dan untuk semua orang yang telah mendukungku, ini dipersembahkan untuk kalian. Keberhasilanku adalah kesuksesan kalian juga."

Baca Juga: Jelang Ultah, Song Hye Kyo Dihadiahi Fans Iklan Raksasa di Times Square

Sebagai informasi, Spotify's Equal Campaign adalah kampanye Spotify untuk mendukung perempuan di industri musik, mempertahankan kesempatan yang sama bagi musisi perempuan di seluruh dunia.

Berita Terkait

TERKINI

Kata Once, Anang Hermansyah lebih mahal dari dirinya.
life | 04:30 WIB
Orang yang mengamalkan dhuha dosanya diampuni meski sebanyak buih di lautan.
life | 02:45 WIB
Seorang penyanyi tidak perlu meminta izin pencipta lagu dalam membawakan lagu untuk sebuah pertunjukan.
life | 17:35 WIB
Nikmati tayangan Vidio Original Series, Vidio Sinetron, film, dan juga tayangan olahraga dengan harga yang lebih murah.
life | 15:33 WIB
Dimas Ahmad berperan sebagai Mahisa Para dengan penampilan beda.
life | 08:00 WIB
Doa yang diucapkan membuat sahur kita semakin berkah.
life | 17:34 WIB
Acara tersebut dihadiri sederet artis seperti Fadil Jaidi hingga Livy Renata.
life | 08:00 WIB
Atta Halilintar bangga film yang disutradarai dan dibintanginya menjadi kandidat nominasi Piala Maya 2023.
life | 04:30 WIB
Rasulullah SAW juga menganjurkan berbuka dengan makanan yang manis seperti kurma.
life | 02:00 WIB
Mahkamah Agung Telah Mengeluarkan Putusan Kasasi pada 30 Januari 2023, yang sekaligus Membatalkan Putusan Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Surabaya.
life | 18:42 WIB
Tampilkan lebih banyak