3 Artis Pacaran Beda Agama yang Dapat Restu Orangtua, Ada Anak Sule!

Simak deretan artis pacaran beda agama yang dapat restu orangtua!

Yohanes Endra | Irma Joanita | MataMata.com
Sabtu, 27 Februari 2021 | 07:00 WIB
Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel (Instagram/@azriel_hermansyah)

Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel (Instagram/@azriel_hermansyah)

Matamata.com - Pacaran beda agama memang tak satu dua kali dijumpai, termasuk para artis. Ada beberapa artis pacaran beda agama yang direstui oleh orangtua loh.

Nggak dilarang, beberapa orang tua artis ini mendukung hubungan baik anaknya dan sang pacar. Ada siapa aja sih artis pacaran beda agama yang dapat restu orangtua?

Jeffry Reksa bersama Putri Delina. (MataMata.com/Herwanto)
Jeffry Reksa bersama Putri Delina. (MataMata.com/Herwanto)

Langsung kepoin selengkapnya rangkuman Matamata.com di bawah ini yuk :

1. Putri Delina dan Jeffry Reksa

Putri Delina dan Jeffry Reksa [MataMata.com/Alfian Winanto]
Putri Delina dan Jeffry Reksa [MataMata.com/Alfian Winanto]

Putri Delina menjalin hubungan dengan Jeffry Reksa. Keduanya selalu tampil manis dengan deretan potret atau video mesra bersama.

Pacaran beda agama, rupanya Sule memberikan restu kepada Putri Delina dan Jeffry Reksa. Meski begitu, Sule mengingatkan agar Putri Delina cinta sewajarnya kepada Jeffry Reksa karena tahu beda agama.

2. Ciccio Manassero dan Natasha Ryder

Ciccio Manassero dan Natasha Ryder. (Instagram/@natasharyder)
Ciccio Manassero dan Natasha Ryder. (Instagram/@natasharyder)

Ciccio Manassero dan Natasha Ryder jadi salah satu pasangan artis yang langgeng banget meski beda agama. Adik Kimberly Ryder ini diketahui memiliki agama berbeda dengan sang kekasih, namun orang tua keduanya tetap merestui.

Diakui Ciccio Manassero orangtua kedua belah pihak mendukung satu sama lain. Keduanya pun mengaku pacaran serius loh.

3. Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel

Baca Juga: Beda Agama, Begini Cara Cut Meyriska dan Roger Danuarta Rayakan Imlek

Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel (Instagram/@azriel_hermansyah)
Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel (Instagram/@azriel_hermansyah)

Azriel Hermansyah pertama kalinya mengumbar hubungan dengan seorang wanita ke publik yaitu dengan Sarah Menzel. Meski keduanya beda agama, namun Ashanty tak mempermasalahkan hal tersebut. Keluarga keduanya pun dekat satu sama lain dan tetap mendukung.

Itu tadi tiga artis pacaran beda agama yang direstui orangtua nih. Wah, senangnya tetap didukung orang tua.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB