Sukses Besar, My Lecturer My Husband Lanjut ke Season 2

Prilly Latuconsina tak menyangka kisah cinta Arya dan Inggit di serial MLMH bisa membekas di hati masyarakat.

Tinwarotul Fatonah | Herwanto | MataMata.com
Sabtu, 23 Januari 2021 | 18:38 WIB
Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My  Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)

Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)

Matamata.com - Serial My Lecturer My Husband (MLMH) yang dibintangi Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina sukses besar usai tayang eksklusif di WeTV dan iflix pada Desember 2020. Serial ini pun akan berlanjut ke season 2.

Country Manager WeTV dan iflix Indonesia, Lesley Simpson, mengatakan MLMH sudah mendapat sambutan hangat penonton sejak peluncuran teaser hingga serial tersebut selesai sebanyak 8 episode. Berkaca dari itu, MLMH season 2 dibuat.

Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My  Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)
Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)

"Kami sangat berterima kasih atas respon positif dan antusiasme dari penonton," kata Lesley Simpson saat jumpa pers di kantor MD Pictures di kawasan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021).

Sementara Produser MD Pictures, Manoj Punjami, menyambut positif kerjasama pihaknya akan terus berlanjut lewat film MLMH season 2. Dia berharap kerjasama ini bisa membuat film-film Indonesia makin bisa dinikmati penonton mancanegara.

"MD Pictures bangga dan merasa terhormat dapat menggandeng WeTV untuk membawa ragam katalog film mau pun series favorit Indonesia ke masyarakat global. Terutama di Indonesia sendiri di mana film-film lokal sangat menginspirasi dan menghibur, salah satunya MLMH ini," kata Manoj.

Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My  Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)
Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina serta para cast film My Lecturer My Husband ditemui di kantor MD di Jalan Setia Budi, Jakarta Selatan, Sabtu (23/1/2021). (Matamata.com/Herwanto)

Di kesempatan yang sama, Reza Rahadian mengucapkan rasa terima kasih atas penghargaan dari masyarakat terhadap MLMH sehingga ada season 2. Sebagai aktor dia bersyukur bisa tetap berkarya di tengah pandemi Covid-19.

"Ini merupakan apresiasi yang sangat tinggi bagi kami dan sekaligus motivasi untuk terus berkarya," ujar Reza Rahadian.

Hal senada diungkap Prilly Latuconsina. Dia tak menyangka kisah cinta Arya dan Inggit di serial MLMH bisa membekas di hati masyarakat.

"Saya juga berterima kasih kepada WeTV atas kerjasamanya. Semoga MLMH season 2 dapat diterima masyarakat yang saat ini masih menjalani PSBB," kata Prilly.

Baca Juga: Unggah Foto Bak Prewedding, Prilly Latuconsina: Bismillah!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Melanjutkan kisah pertamanya, AMDUS 2 mengungkap perjalanan Aqilla (Titi Kamal), sang ibu kandung yang masih berjuang de...

life | 12:43 WIB

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antar perantau Minang sekaligus wujud nyata dukungan terhadap perkembangan indust...

life | 12:34 WIB

Acara nonton bareng berlangsung meriah dan dipenuhi antusiasme tinggi dari berbagai kalangan....

life | 14:25 WIB

Beauty Beyond Boundaries jadi langkah Onthemove untuk terus mendukung industri kreatif local....

life | 19:08 WIB

Mau tampil stylish tapi tetap hemat? Jangan khawatir, sekarang banyak tas wanita lokal yang berkualitas premium! Yuk, si...

life | 11:05 WIB

Tumbal Darah bukan hanya sekadar kisah tentang ritual setan....

life | 07:30 WIB

AMDUS 2 hadir dengan cerita yang lebih dalam, lebih emosional, dan menjanjikan intensitas yang dua kali lipat menyayat h...

life | 13:59 WIB

Perpaduan Brutal Horor Intens, Drama Kemanusiaan, dan Kritik Sosial dari MAGMA Entertainment....

life | 13:52 WIB

Future Project hadir sebagai wadah pengembangan dan kerja sama produksi yang mendorong karya independen menuju tahap pen...

life | 15:25 WIB

Melalui JAFF Content Market, para kreator akan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan produser, investor, dan ...

life | 15:16 WIB