Kembali Tayang, Ini Sinopsis Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta

Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta kembali tayang lho.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Minggu, 19 April 2020 | 09:04 WIB
Natasha Wilona dan Verrel Bramasta (Suara.com/Ismail)

Natasha Wilona dan Verrel Bramasta (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta kembali dihadirkan lagi oleh SCTV setiap hari pukul 17.45 WIB. Serial yang dibintangi Verrell Bramasta dan Natasha Wilona diketahui pernah hits di akhir tahun 2017

Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta merupakan adaptasi dari drama terkenal Taiwan, Meteor Garden yang dibintangi Jerry Yan dan Barbie Hsu.

Natasha Wilona [Suara.com/Yuliani]
Natasha Wilona [Suara.com/Yuliani]

Sinetron ini mengisahkan Laras (Natasha Wilona) yang mendapatkan beasiswa kuliah di universitas bergengsi. Namun hari-harinya di kampus tak semulus mahasiswi pada umumnya. 

Sinopsis Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta berawal saat motor Laras tanpa sengaja bertabrakan dengan mobil Vino,(Verrell Bramasta). Perdebatan terjadi, tanpa diketahui Laras, Vino memiliki kekuasaan di kampus tempatnya kuliah.

Verrell Bramasta. [Ismail/Suara.com]
Verrell Bramasta. [Ismail/Suara.com]

Vino balas dendam dengan membuat hidup Laras tak tenang di kampus. Namun gadis cantik itu tak gentar dan bertahan kuliah. Beruntung, ada sosok Satria (Aliando Syarief) yang juga selalu menolong Laras.

Namun kekisruhan antara Laras dan Vino tak sekadar permusuhan diantara remaja. Masa lalu orangtua keduanya juga ikut terkuak dan jadi imbasnya. 

Lalu, seperti apa selengkapnya kisah sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta selanjutnya? Tonton lagi serialnya di televisi maupun streaming. Jangan ketinggalan ya! [Rena Pangesti]

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB