Di Film Mariposa, Kisah Cinta Zara JKT48 - Angga Yunanda Kian Menggemaskan

Gimana ya kisah cinta Zara JKT48 dan Angga Yunanda di film Mariposa?

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Senin, 10 Februari 2020 | 19:47 WIB
Angga Yunanda dan Adhisty Zara alias Zara JKT48. [Yuliani/Matamata.com]

Angga Yunanda dan Adhisty Zara alias Zara JKT48. [Yuliani/Matamata.com]

Matamata.com - Adhisty Zara alias Zara JKT48 dan Angga Yunanda kembali dipasangkan dalam film drama remaja berjudul Mariposa. Meski bukan kali pertama dijodohkan, Angga dan Zara mengaku ada perbedaannya.

"Ya yang pasti senang banget sih ketemu lagi sama Zara. Pasti ada perbedaan kayak dari cerita pengalaman kami juga berbeda, semua semakin beda lah," kata Angga Yunanda bersama Zara JKT48, saat ditemui di kawasan Durentiga, Jakarta Selatan, Senin (10/2/2020).

Zara JKT48 menambahkan di film keduanya bersama Angga Yunanda, penonton akan lebih merasa gemas pada hubungan keduanya. Apalagi di film Mariposa, karakter Zara tampil centil sementara Angga cuek dan dingin.

"Dari sisi karakter kami beda, cara pendalamannya pun beda, sutradaranya pun beda, cara men-direct kami jadi beda. Banyak banget yang beda," ungkap Zara JKT48.

Angga Yunanda dan Zara JKT48 [Instagram/anggayunandareal16]
Angga Yunanda dan Zara JKT48 [Instagram/anggayunandareal16]

"Film kemarin bisa nangis-nangis di sini kalian bisa gemes gitu," lanjut Zara JTK48.

Seperti diketahui, Zara JKT48 dan Angga Yunanda membintangi film Mariposa yang diadaptasi dari novel wattpad berjudul sama. Zara akan memerankan tokoh Acha dan Angga akan memerankan tokoh Iqbal. Film Mariposa akan tayang pada 12 Maret 2020.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB