Usai Dibilang Go Publik, Luna Maya - Ryochin Kepergok Pakai Jam Tangan Sama

Cie Luna Maya dan Ryochin couple-an jam tangan. Kepoin yuk!

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Jum'at, 10 Januari 2020 | 21:00 WIB
Luna Maya dan Ryochin (Instagram/@lunamaya)

Luna Maya dan Ryochin (Instagram/@lunamaya)

Matamata.com - Belum lama ini hubungan Luna Maya dan Ryochin seolah diungkap lewat komentar Maia Estianty. Kata Maia akhirnya keduanya go publik saat fotonya diposting di akun Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Setelah dikabarkan go publik, sebuah akun Instagram menyoroti momen saat Luna Maya dan Ryochin kepergok pakai jam tangan sama.

Maia Estianty komentari kedekatan Luna Maya dengan Ryochin. [Instagram]
Maia Estianty komentari kedekatan Luna Maya dengan Ryochin. [Instagram]

Itu diambil dari vlog Rans Entertainment, saat itu Raffi Ahmad menggodai Luna Maya dan Ryochin yang pakai jam tangan serupa.

"Cie sama. Padahal ulang tahunnya nggak sama tapi jamnya sama lho," ucap Raffi Ahmad tertawa.

Hanya saja Luna Maya mengelak kalau jamnya sama dengan Ryochin.

"Jam dia lebih mahal," ungkap Luna Maya.

Pun ia merasa dijebak karena dijodoh-jodohkan oleh teman-temannya. "Ini dijodohin," tambah Luna.

Sama seperti Raffi Ahmad, akun Instagram @rumpi.manja.official yang mengunggah ulang video itu ikut menggodai mereka.

"Asiiik jam couple," tulis akun tersebut, Jumat (10/1/2020).

Luna Maya dan Ryochin couple-an jam tangan. (Instagram)
Luna Maya dan Ryochin couple-an jam tangan. (Instagram)

Beberapa netizen pun mengaku senang melihat Luna Maya semakin bahagia dengan Ryochin. Walaupun belum jelas apakah hubungan mereka sebenarnya.

Baca Juga: Adu Gaya Luna Maya dan Nagita Slavina di London, Siapa Paling Kece?

"Aw aw aw mereka deket, diriku yang berbunga-bunga," komentar netizen.

"Gue yakin moon sama ryo," timpal netizen lain.

"Luna salting gitu," nilai netizen lainnya.

"Kebetulan atau gimana ya samaan, semakin meyakinkannnn, tasnya juga kemarin, sekarang jam, bahagia selalu buat Luna," doa netizen.

Namun ada beberapa netizen yang mengungkapkan kalau jam tangan luna itu sudah lama. Bahkan sudah dipakainya sejak 2016.

"Tapi jam nya Luna udah lama banget. Coba tengok ig fashion Luna Maya," ungkap netizen lain.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB

Saksikan dinamika keluarga yang relatable dibalut komedi dan drama yang menguras emosi, kini sudah di seluruh bioskop In...

life | 14:38 WIB