Totalitas! Luna Maya Makan Tiga Kentang Sekaligus di Film Baru

Dalam film horor terbarunya, Rumah Kentang, artis Luna Maya tampil totalitas.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 16 November 2019 | 16:33 WIB
Luna Maya [Angga Boedhijanto/Suara.com]

Luna Maya [Angga Boedhijanto/Suara.com]

Matamata.com - Dalam film horor terbarunya, Rumah Kentang, artis Luna Maya tampil totalitas. Di situ, ada satu adegan yang mengharuskan mantan kekasih Ariel NOAH itu menyantap kentang utuh sekaligus.

"Itu proses makan kentangnya dimasukin ke mulut, tunggu action, terus dimuntahin," ujar Luna Maya di Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (15/11/2019).

Terhitung ada tiga kentang yang dimakan Luna Maya. Saat itu, perempuan 36 tahun ini mengaku hampir tersedak.

"Rasanya kayak kesedak aja. Kentangnya bulet-bulet sekitar ada tiga biji kan itu. Karena kan penuh mulutnya, jadi kayak mau muntah beneran," kata Luna Maya.

Christian Sugiono dan Luna Maya Tebak Nama Pahlawan
Christian Sugiono dan Luna Maya Tebak Nama Pahlawan

Luna Maya pun tidak memungkiri adegan itu menjadi yang tersulit ketimbang lainnya.

"Iya bisa di bilang tersulit. Salah satulah. Lumayan agak sulit, jadi apaya ya rasanya kaya pengen muntah beneran, karena udahan deket tenggorokan. Uwekk, dan kebetulan emang aktingnya harus muntah. Itu empat kali take diulang-ulang," kata Luna Maya menuturkan.

Meskipun begitu, artis kelahiran Denpasar, Bali ini tidak trauma terhadap kentang. Dia bilang masih gemar mengonsumsi sayuran yang mengandung karbohidrat itu.

"Nggak, nggak ada (trauma). Saya masih suka makan kentang goreng, suka banget," ujar Luna Maya. [Sumarni]

Baca Juga: Adu Gaya Luna Maya vs IU Pakai Baju dan Tas Mewah Sama Persis

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Cari AC yang cepat dingin, awet, dan hemat listrik? Temukan rekomendasi merk AC terbaik berikut ini untuk mendukung keny...

life | 16:57 WIB

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 14:05 WIB

Melalui pameran ini, pengunjung diajak menelusuri jejak bunyi, nada, dan gambar yang membentuk identitas estetika Miles ...

life | 13:32 WIB

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB