Natasha Wilona. (Suara.com/Ismail)
Matamata.com - Bratz Challenge atau dandan ala boneka Bratz kini sedang menjadi sorotan. Banyak artis dan para beauty enthusiast mencoba menirukan make up boneka Bratz ini.
Salah dua dari artis Indonesia yang mengikuti challenge ini ialah Natasha Wilona dan Aurel Hermansyah. Dalam YouTube channelnya, Natasha Wilona membagikan sebuah video saat dirinya dirias untuk disulap menjadi boneka Bratz.
Natasha Wilona tak merias matanya. Ia lebih memilih untuk menggambar mata yang dibuat semirip mungkin dengan boneka Bratz, yaitu dengan merubah matanya menjadi lebih lebar.
Sedangkan bibir Natsha Wilona nampak dimake over menjadi lebih tebal dua kali dari biasanya. Tak lupa rambutnya yang dikepang dua membuat penampilannya semakin mirip dengan barbie Bratz.

Berbeda dari Natasha Wilona, Aurel Hermansyah memilih untuk merias bagian matanya matanya. Setali tiga uang dengan Natasha Wilona, bibir Aurel juga dibuat dua kali lebih tebal dari ukuran bibir aslinya.

Menurut kamu siapa nih yang paling mirip dengan boneka Bratz?