Suara Partainya Tak Mencapai Ambang Batas, 5 Artis Ini Gagal Nyaleg?

Ini deretan artis yang terancam gagal nyaleg, ada mantan pasangan suami istri lho.

Minggu, 21 April 2019 | 19:30 WIB
Angel Lelga dan Vicky Prasetyo (Suara.com/Sumarni)

Angel Lelga dan Vicky Prasetyo (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Fenomena artis terjun ke dunia politik memang sedang trend beberapa tahun terakhir. Banyak artis beranggapan jika popularitas yang telah mereka miliki akan sangat membantu dalam meraih suara yang tinggi ketika maju menjadi calon legislatif dalam Pemilu 2019 ini. 

Seperti deretan beberapa artis ini yang tak mau kehilangan kesempatan di Pemilu 2019. Salah satunya ada mantan pasangan suami istri Angel Lelga dan Vicky Prasetyo.

Namun sayangnya, jika dilihat dari perhitungan hasil cepat Pemilu 2019, beberapa partai yang diwakili para artis ini gagal melaju ke senayan karena mendapatkan suara kurang dari 4 persen seperti Partai Perindo, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).

Meskipun KPU belum mengumumkan secara resmi hasil perhitungan suara, beberapa artis yang nyaleg ini kemungkinan gagal menjadi pelayan rakyat.

Berikut Matamata.com rangkum, 5 artis yang kemungkinan gagal nyaleg dilansir dari berbagai sumber.

1. Angel Lelga

Angel Lelga (Instagram/@angellelga)
Angel Lelga (Instagram/@angellelga)

Angel Lelga diketahui adalah calon legislatif dari Partai Perindo. Meskipun begitu, Angel dikabarkan berhasil mendapat suara terbanyak dari partai tersebut. 

2. Vicky Prasetyo

Vicky Prasetyo (Instagram/@vickyprasetyo777)
Vicky Prasetyo (Instagram/@vickyprasetyo777)

Mantan suami Angel, Vicky Prasetyo merupakan salah satu caleg dari Partai Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). Namun sangat disayangkan, partainya hanya meraih suara kurang dari satu persen.

Baca Juga: Sering Golput, Pemilu 2019 Momen Pertama Kali Raffi Ahmad Nyoblos

3. Giring 

Giring (Instagram/@giring)
Giring (Instagram/@giring)

Giring juga mencoba peruntungannya untuk maju menjadi calon legislatif dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Tetapi seperti yang ramai diberitakan saat ini PSI dikabarkan hanya meraih suara sekitar 2 persen. 

4. Charly Van Houten

Charly Van Houten (Instagram/@charly_setiaku)
Charly Van Houten (Instagram/@charly_setiaku)

Charly Van Houten juga terancam gagal melaju ke parlemen. Ia diketahui merupakan calon legislatif dari Partai Perindo.

5. Andi Arsyil

Andi Arsyil (Instagram/@andiarsyil)
Andi Arsyil (Instagram/@andiarsyil)

Siapa sangka Andi Arsyil juga termasuk salah satu artis yang maju mewakili Partai Perindo pada Pemilu 2019 ini. Tetapi, dilihat dari suara yang diperoleh Partai Perindo pada pemilu ini sepertinya Andi Arsyil juga terancam gagal nyaleg.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB