Air Mata Anang Hermansyah Menetes saat Aurel Hermansyah Ungkap Isi Hatinya

Ikut terharu jadinya.

Jum'at, 25 Januari 2019 | 21:15 WIB
Artis Aurel Hermansyah. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Artis Aurel Hermansyah. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Matamata.com - Keluarga Ashanty dan Anang Hermansyah yang dijuluki keluarga Asix berkesempatan menjadi bintang tamu di acara yang dipandu Oki Lukman pada 2 Januari 2019 lalu. Namun keluarga Asix ini hadir tanpa Azriel Hermansyah dan Arsya Hermansyah.

Keluarga Asix menjadi salah satu favorit publik karena terlihat harmonis dan dianggap menjadi potret keluarga yang memiliki hati baik. Belum lagi polah dua bocah Arsy Hermansyah dan Arsya Hermansyah menjadi daya pikat karena menggemaskan.

Saat menjadi tamu di acara Oki Lukman, Aurel Hermansyah mengungkapkan isi hati tentang sosok sang ayah di matanya. Curahan hati Aurel sukses membuat seisi studio terharu.

Keluarga Asix bersama Oki Lukman. (Instagram/@okidatanglagi)
Keluarga Asix bersama Oki Lukman. (Instagram/@okidatanglagi)

Begitu pula Ashanty, Anang Hermansyah, dan Oki Lukman yang juga tak bisa menahan air matanya. Video mengharukan itu kemudian kembali diunggah oleh akun fanbase kelaurga Asix @genk_ijo.

Aurel Hermansyah mengungkapkan ia sangat menyayangi ayahnya. Anang Hermansyah menjadi sosok pria yang menduduki bagian besar hati putrinya.

''Paling, paling sayang itu sama Pipi (Anang Hermansyah) dan nggak bisa bilang enggak,'' kata Aurel.

Hanya saja, Aurel sulit untuk mengungkapkan perasaannya secara langsung karena gengsi dan malu. Namun di dalam lubuk hatinya, ia sangat menyayangi sang ayah.

''Cuma kadang itu ya gitu, suka ya gitu (gengsi),'' lanjutnya.

Aurel Hermansyah. (Instagram/genk_ijo)
Aurel Hermansyah. (Instagram/genk_ijo)

Oki Lukman kembali memberi ruang untuk Aurel Hermansyah mengungkapkannya langsung pada Anang Hermansyah. Aurel mengungkapkan ketika tiba waktunya ia menikah nanti, posisi ayah di hatinya tetap tak akan terganti.

''Aku cuma mau bilang kalau aku sayang banget sama Pipi, walau nanti punya suami, Pipi itu tetep yang nomor satu,'' ujar Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Pernikahan BTP dan Bripda Puput Belum Terdaftar di Dukcapil Jakarta Pusat

Anang Hermansyah tampak meneteskan air matanya. Ia langsung memeluk putri sulungnya, Aurel Hermansyah.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB