Bocoran The Penthouse 3 Episode 3, Oh Yoon Hee Bikin Shim Su Ryeon Curiga

Oh Yoon Hee mendapatkan kunci brankas Logan Lee, kok bisa?

Kamis, 17 Juni 2021 | 14:52 WIB
The Penthouse 2 (Instagram/@sbsdrama.official)

The Penthouse 2 (Instagram/@sbsdrama.official)

Matamata.com - Pada Jumat (17/6/2021), drama Korea The Penthouse 3 siap memasuki episode 3. Episode satu ini makin ditunggu karena setelah bebas dari penjara dan mendapat dukungan dari rekannya serta sang putri, Joo Seok Kyung, Joo Dan Tae makin merasa berkuasa. 

Sementara itu, Shim Su Ryeon terus berusaha balas dendam atas kematian sang kekasih, Logan Lee. Bahwa mantan suaminya, Joo Dan Tae terlibat dalam aksi pembunuhan itu diyakini olehnya. 

The Penthouse 3 (Instagram/@sbsdrama.official)
The Penthouse 3 (Instagram/@sbsdrama.official)

Yang menyimpan amarah pada Joo Dan Tae bukan hanya Shim Su Ryeon. Tetapi sosok baru, Baek Joon Ki juga berniat membunuh pria kaya ini.

Niat Baek Joon Ki untuk menembak Joo Dan Tae digagalkan Shim Su Ryeon pada akhir episode 2. Nahas, keduanya justru tertangkap basah oleh Joo Dan Tae. Lalu, seperti apa cuplikan episode 3 besok?

The Penthouse 3 [Soompi]
The Penthouse 3 [Soompi]

Shim Su Ryeon menyerang Joo Dan Tae di parkiran pada cuplikan episode 3. Tanpa bisa melawan, mantan suaminya itu bahkan terpojok di pintu mobil.

Sementara pada kisah lainnya, anak dari penghuni Hera Place, Jenny masih tak percaya kalau sang ayah merupakan pembunuh. Jenny sempat mendengar informasi ini karena dibocorkan Joo Seok Kyung jelang audisi di universitas.

Satu hal yang harus diantisipasi dari episode tiga ini adalah sosok Oh Yoon Hee. Sahabat Shim Su Ryeon ini justru mendapatkan kunci brankas Logan Lee.

The Penthouse 3 (Instagram/@sbsdrama.official)
The Penthouse 3 (Instagram/@sbsdrama.official)

Masih jadi misteri dari mana dia mendapatkannya. Termasuk ketidaktahuan Shim Su Ryeon terhadap harta Logan Lee. "Uang Logan tiba-tiba menghilang," ujar Shim Su Ryeon.

Namun Oh Yoon Hee berpura-pura tidak tahu. "Bagaimana aku tahu tentang itu?" ujarnya merespons Shim Su Ryeon.

Lantas bagaimana teka teki ini bisa terjawab? Simak lanjutan kisah The Penthouse 3 besok di SBS pukul 22.00 KST atau 20.00 WIB. Anda juga bisa menyaksikannya di layanan streaming VIU. Jangan sampai ketinggalan ya. 

Baca Juga: Link Streaming The Penthouse 3 Episode 2, Logan Lee Muncul Lagi?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB