Cute Banget, Kenalin Ini Formasi Lengkap 5 Member TXT

Hayo, mereka nggak kalah kece dari BTS kan?

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Rabu, 23 Januari 2019 | 13:00 WIB
Beomgyu TXT (Soompi)

Beomgyu TXT (Soompi)

Matamata.com - Seperti diketahui, Big Hit Entertainment selaku agensi BTS tengah mendebutkan boyband baru. Grup yang disebut-sebut sebagai adik BTS ini diberi nama TXT, yang berarti Tomorrow X Together atau Tomorrow by Together.

TXT secara resmi diperkenalkan pada 11 Januari 2019 waktu tengah malam waktu Korea. Ada banyak perhatian yang terpusat pada grup ini karena mereka akan menjadi grup pertama Big Hit sejak sensasi global BTS. Kabarnya mereka akan memiliki konsep yang berbeda dari BTS.

Yuk kenalan sama 5 member TXT!

1. Yeonjun TXT

Yeonjun TXT diperkenalkan pada 11 Januari. Doi adalah pemuda usia 19 tahun (perhitungan internasional), member tertua dari grup dan merupakan penari yang luar biasa.

Adik BTS, Yeonjun TXT (Soompi)
Adik BTS, Yeonjun TXT (Soompi)

2. Soobin TXT

Soobin TXT diperkenalkan sebagai member kedua TXT pada 14 Januari. Dialah sang leader yang berusia 18 tahun menurut perhitungan internasional.

Soobin TXT (Soompi)
Soobin TXT (Soompi)

3. Hueningkai TXT

Member ketiga TXT, jatuh pada Hueningkai. Doi baru berusia 16 tahun dan berkebangsaan Amerika.

Dia merupakan idol asing pertama yang didebutkan oleh Big Hit Entertainment. Hueningkai resmi diperkenalkan pada 16 Januari 2019.

Baca Juga: Mulia Banget, 6 Idol K-Pop Ini Berikan Donasi Besar untuk Kemanusiaan

Hueningkai TXT (Soompi)
Hueningkai TXT (Soompi)

4. Taehyun TXT

Diperkenalkan secara resmi pada 18 Januari 2019, Taehyun adalah member keempat TXT. Doi berusia 16 tahun dan digambarkan memiliki pesona yang menyegarkan dan berjiwa bebas.

Taehyun TXT (Soompi)
Taehyun TXT (Soompi)

5. Beomgyu TXT

Pada 21 Januari 2019 tengah malam, Big Hit Entertainment resmi memperkenalkan Beomgyu sebagai member kelima dan sekaligus yang terakhir. Si ganteng dengan sorot mata teduh ini masih berusia 17 tahun.

Beomgyu TXT (Soompi)
Beomgyu TXT (Soompi)

Itu dia formasi adik BTS yang tergabung dalam TXT. Gimana, mereka sekece BTS nggak?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB