Johnny Depp Menangi Gugatan Pencemaran Nama Baik, Amber Heard: Aku Kecewa

Juri memutuskan kemenangan atas bintang film Pirates of the Caribbean ini di kasus pencemaran nama baik.

Clickmov User | MataMata.com
Kamis, 02 Juni 2022 | 16:00 WIB

Johnny Depp Menangi Gugatan Pencemaran Nama Baik, Amber Heard: Aku Kecewa

Matamata.com - Persidangan panjang antara Johnny Depp melawan Amber Heard akhirnya berakhir. Juri memutuskan kemenangan atas bintang film Pirates of the Caribbean ini di kasus pencemaran nama baik.

Amber Heard terbukti telah merusak reputasi Johnny Depp lewat tulisannya berjudul 'publik figur yang mewakili kekerasan dalam rumah tangga'. Putusan ini telah dibacakan di Gedung Persidangan Fairfax, Virginia, Amerika Serikat pada Rabu (1/6/2022) waktu setempat.

Johnny Depp seharusnya mengantongi USD 15 juta atas kemenangan di kasus ini. USD 10 juta sebagai kompensasi dan USD 5 juta adalah biaya ganti rugi.

Namun Hakim Penney Azcarate dengan cepat mengurangi angka tersebut. Dari awalnya USD 5 juta menjadi USD 350.000, jumlah maksimum yang diperbolehkan di negara bagian.


Amber Heard yang mengenakan gaun hitam dan kalung emas tertunduk lemas. Ia tampak muram dan menoleh ke bawah saat vonis dibacakan.

"Kekecewaan yang aku rasakan saat ini melampaui kata-kata," ujar Amber Heard dalam pernyataannya dikutip dari New York Post, Kamis (2/6/2022).

Ia menambahkan, "Aku patah hati karena segunung bukti belum cukup melawan kekuatan, pengaruh dan hal yang tidak proporsional dari mantan suamiku."

Creative/Video Editor: Leny/Heriyanto

Berita Terkait TERKINI

Rumah yang tampak luas dan besar itu tampak sudah mulai dihiasi ornamen dan tenda khas pernikahan adat Bali....

hotvideo | 14:46 WIB

Sosok Pendeta Gilbert Lumoindong dan Ustaz Solmed dikenal sebagai pemuka agama yang hidup bergelimang harta....

hotvideo | 17:55 WIB

Paula Verhoeven kini sudah sangat jarang tampil di publik tanpa mengenakan hijab....

hotvideo | 17:14 WIB

Selain ramah, ada komentar warganet yang menarik perhatian. Ia turut bicara soal aroma tubuh ibu satu anak ini....

hotvideo | 19:42 WIB

Momen ini terjadi saat keluarga Sultan Andara ini berlibur ke London, Inggris....

hotvideo | 18:45 WIB

Asila Maisa mendapat hadiah lego dari Ivan Gunawan....

hotvideo | 18:18 WIB

Maia Estianty beri reaksi tak terduga saat menyadari ada Shafeea di sampingnya....

hotvideo | 14:02 WIB

Momen tersebut terjadi saat Aurel masih kecil di masa Syahrini sedang dekat dengan Anang Hermansyah....

hotvideo | 15:22 WIB

Krisdayanti juga bersikap hangat pada calon menantunya Sarah Menzel....

hotvideo | 15:11 WIB

Momen bertemunya Adzam dengan ayah biologisnya itu menuai beragam komentar publik....

hotvideo | 11:57 WIB